Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BCA dan BNN Gelar Pelatihan Relawan Anti Narkoba

BCA dan BNN Gelar Pelatihan Relawan Anti Narkoba Kredit Foto: Fajar Sulaiman
Warta Ekonomi, Bogor -

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) kembali mewujudkan komitmennya akan kepedulian terhadap generasi muda agar terhindar dari pemakaian obat terlarang. Hal ini diimplementasikan BCA melalui Pelatihan Relawan Anti Narkoba.

Setelah sebelumnya menandatangani perjanjian kerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN), kali ini BCA bekerjasama dengan BNN untuk mengadakan pelatihan Relawan Anti Narkoba. Sebanyak 50 peserta yang terdiri dari karyawan BCA kantor pusat maupun kantor cabang dan kantor wilayah mengikuti pelatihan tersebut.

Baca Juga: Dorong Minat Baca Masyarakat, BCA Dukung Ajang Big Bad Wolf Bandung

Hadir di tengah-tengah acara pelatihan, Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja, Direktur BCA Lianawaty Suwono, Executive Vice President of Learning and Development BCA Lena Setiawati, Executive Vice President Center of Digital BCA Wani Sabu, dan Kepala BNN RI Komjen Pol Heru Winarko, di BCA Learning Institute, Sentul, Jumat (5/7/2019).

Pelatihan ini digelar selama dua hari berturut-turut, mulai dari 4 Juli dan 5 Juli 2019. Turut hadir sebagai pembicara Kasubdit Perancang UU Dit Hukum De Bid Hukker AKBP DR Supardi, Widyaiswara Utama Balai Pendidikan dan Pelatihan BNN Diah Setia Utami, Kasi Ormas Pokmas Guntur Maulana, dan Kasi Ketenagakerjaan Non Instansi Pemerintah Dewi Ayu Iriani.

Menurut data BNN, lebih dari 4 juta masyarakat Indonesia adalah pengguna narkoba. Yang lebih mencemaskan lagi, prevalensi penyalahgunaan narkoba pada kelompok pelajar dan mahasiswa sebesar 3,21% atau setara dengan lebih dari 2 juta pelajar atau mahasiswa pernah menyalahgunakan narkoba pada tahun 2018.

Sementara itu, penyalahgunaan narkotika di golongan pekerja sebesar 2,1 persen atau lebih dari 1,5 juta orang dewasa yang pernah menyalahgunakan narkoba pada tahun 2018.

“Besarnya angka pengguna narkoba di Indonesia semakin mendorong BCA selaku institusi yang akrab dengan generasi muda untuk mengambil langkah dengan menggelar pelatihan dalam rangka memberikan informasi mendalam tentang bahayanya mengkonsumsi obat terlarang. Sebagian besar karyawan BCA didominasi oleh anak muda yang rentan dengan pergaulan sehingga memang penting untuk memberikan sosialisasi secara spesifik dan secara berkelanjutan,” urai Jahja.

Terdapat beberapa sesi pelatihan antara lain Sanksi Pidana & Aspek Hukum, Bahaya Penyalahgunaan Narkoba Bagi Tubuh dan Konsep Rehabilitasi, Relawan Anti Narkoba, dan Character Building For Fight against Drugs Abuse.

Peserta pelatihan nantinya akan membentuk tim pengajar atau relawan yang dapat membantu jalannya sosialisasi “Bahaya Narkoba” di seluruh unit kerja BCA baik Kantor Pusat, Kantor Wilayah maupun Kantor Cabang.

“BCA juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas upaya dan kerja keras yang dilakukan Badan Narkotika Nasional, yang secara konsisten dan berkesinambungan, mengambil peran yang teramat penting bagi bangsa ini dalam memerangi, mencegah, dan menanggulangi penyalahgunaan narkotika di Tanah Air. Harapannya, melalui pelatihan Relawan Anti Narkoba ini, karyawan BCA dapat menerima manfaat jangka panjang, dapat menyebarluaskannya kepada masyarakat hingga dapat menjadi agent of changes,” tutup Jahja.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: