Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sial, Barcelona Ketiban Sial di Laga Pembuka La Liga

Sial, Barcelona Ketiban Sial di Laga Pembuka La Liga Kredit Foto: @LaLigaEN
Warta Ekonomi, Barcelona -

Barcelona mengkonfirmasi kalau pemain depan mereka, Luis Suarez, harus absen untuk waktu yang belum bisa ditentukan lantaran menderita cedera pada betis kanannya. Hal itu terjadi saat Blaugrana bertandang ke markas Atletic Bilbao di laga pekan perdana Liga Spanyol 2019-2020, Sabtu (17/8/2019) dini hari tadi.

"Tes yang dilakukan pada Sabtu pagi telah mengkonfirmasi bahwa Luis Suarez mengalami cedera betis kanan,"Pemulihannya akan menentukan kembalinya dia ke tindakan,” tulis pihak klub, Sabtu (17/8/2019).

Baca Juga: Barcelona Keok di Laga Perdana La Liga, Gerard Pique Beri Komentar

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde mengakui ditariik keluarnya Suarez berdampak besar pada lini serang Barcelona. Valverde mengantakan daya gedor lini depan timnya berkurang drastis setelah Suarez meninggalkan lapangan.

"Di babak kedua, kami berhasil mengepung area pertahanan Athletic. Pada saat itu kami benar-benar merindukan kehadirannya,” ujar Valverde.

Kondisi tersebut semakin buruk setelah pasukan Ernesto Valverde dipaksa menyerah 0-1 dari tim tuan rumah. Barcelona yang bermain tanpa diperkuat megabintang mereka, Lionel Messi, memang sedikit kesulitan untuk menembus pertahanan rapat yang diterapkan para penggawa Bilbao.

Kehadiran pemain baru mereka, Antoine Griezmann, bahkan tidak terlalu memberikan dampak berarti bagi lini depan Barcelona. Eks penggawa Atletico Madrid itu bahkan tercatat tidak mampu melepaskan satupun tembakan ke arah gawang.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: