Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pelatih Man City Puji Kualitas Pemain Ini

Pelatih Man City Puji Kualitas Pemain Ini Kredit Foto: Republika
Warta Ekonomi -

Manchester City sukses memetik angka sempurna usai mengalahkan AFC Bournemouth dengan skor 3-1. Pascalaga, pelatih City Josep Guardiola melempar pujian kepada gelandang serang David Silva.

Ia mengaku kagum dengan kontribusi yang dilakukan sang pemain dalam tiga gol the Citizen.

"Silva bermain sangat bagus. Dalam pertandingan seperti ini dengan pertahanan yang begitu dalam dan ruang gerak yang sempit ia mampu memanfaatkan peluang," ucap Guardiola purnalaga dilansir BBC Sport, Senin (26/8/2019).

Ini merupakan kemenangan kedua City dari tiga pertandingan yang telah berlangsung di kompetisi Liga Primer Inggris. Sebelumnya, mereka ditahan imbang 2-2 oleh Tottenham Hotspur pada pekan kedua.

Hasil ini juga membuat City kembali membuntuti Liverpool di tangga klasemen dengan perolehan nilai tujuh terpaut dua angka atas the Reds di kursi pertama.

Guardiola mengakui penampilan the Cherries sangat mengejutkan. Anak asuh Eddie Howe mampu merepotkan pasukannya sepanjang laga. Namun, the Eastland memiliki pemain sekaliber Silva yang mampu menyulap permainan tim.

"Dia salah satu pemain terbaik yang pernah saya lihat," sambung pelatih asal Spanyol.

Di sisi lain, ini merupakan penampilan David Silva ke-400 di sepanjang kariernya berseragam the Citizen. Meski tak mencetak gol, pesepak bola 33 tahun sukses menyumbangkan dua assist bagi terciptanya gol Raheem Sterling pada menit ke-43, dan satu dari dua gol Sergio Aguero pada menit ke-64.

Gol pengibur Bournemouth hadir melalui Harry Wilson pada menit ke-45. Pada pekan keempat Liga Inggris Manchester City akan berhadapan dengan tim gurem Brighton and Hove Albion di Stadion Etihad, Sabtu (31/8/2019) mendatang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: