Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Avengers Campus: Magnet Hiburan buat Pemuja Avengers

Avengers Campus: Magnet Hiburan buat Pemuja Avengers Kredit Foto: IGN.com
Warta Ekonomi, Jakarta -

Disney baru-baru ini memberikan kejutan kepada para penggemarnya. Disney membangun wahana bernama Avengers Campus. Di sana, penggemar bisa bertemu dengan pahlawan-pahlawan di jagat Avengers.

Di wahana tersebut, pengunjung bisa berinteraksi dengan Ant-Man, Wasp, Black Widow, Captain America, Iron Man, Thor, Black Panther, Doctor Strange, Hulk, serta Avengers lainnya, bahkan dapat membantu Spider-Man menangkap laba-laba mutan alias spiderbots yang berkeliaran bebas.

"Jika Anda beruntung mungkin Loki muncul," ungkap Chairman Parks, Experience, and Product Disney Bob Chapek di lokasi perhelatan D23 Expo Anaheim Convention Center, Anaheim, California, Amerika Serikat (AS), beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Disney Umumkan 'Avengers Campus' di Dua Lokasi

Magnet hiburan bagi pemuja Avengers ini mulai beroperasi di Disney California Adventure, Anaheim, California, AS, serta Walt Disney Studios Paris, Prancis, tahun depan dan dapat terkoneksi dengan Disneyland Hong Kong.

Chapek menyebutkan, Avengers Campus sebagai salah satu proyek paling bernilai karena memiliki kedekatan dengan fans. Penggemar Marvel memang terus bertambah.

Apalagi dengan banyak film superhero produksi Marvel Cinematic Universe (MCU) yang membanjiri layar lebar dalam beberapa tahun terakhir. Selain itu, sukses Avengers: Endgame sebagai film terlaris sepanjang masa, melewati pencapaian Avatar, juga membuat nama Iron Man dkk makin berkibar.

"Taman hiburan immersive ini (Avengers Campus) bertemakan superhero. Dan, hari ini kami sangat bahagia untuk mengumumkan lahan itu bernama Avengers Campus," ujar Chapek. Ketika penggemar mengunjungi Avengers Campus baik di California, dan Paris, mereka akan berstatus sebagai mitra Spider-Man.

Di Avengers Campus, fans dilatih menjadi superhero.

"Melalui kombinasi efek klasik dan inovasi teknologi, pengunjung bisa berayun-ayun di tali yang menyerupai jaring laba-laba layaknya Spider-Man, ini sungguh keren, karena merupakan adventure untuk keluarga," papar Chapek.

Seperti MCU, Avengers Campus pun memiliki fase. Di Fase 2 Avengers Campus menerbangkan penggemar ke Wakanda, negeri Black Panther.

"Pembangunan Phase 2 sedang berlangsung, bakal semakin banyak petualangan bersama Avengers," papar Chapek. Maket Avengers Campus baik di Disney California Adventure maupun Walt Disney Studios Paris dipajang di Paviliun D23 Expo.

Avengers Campus berada di dalam Worldwide Engineering Brigade (W.E.B.). 

"W.E.B menjadi rumah bagi petualangan luar biasa bersama Spider-Man. Seperti diketahui, Peter Parker (Spider-Man) merupakan salah inspiratif di W.E.B," ujar Portfolio Creative Executive Walt Disney Imagineering Scott Drake.

Di Avengers Campus ada juga Pym Test Kitchen, atraksi dengan menggunakan teknologi tinggi dimana pengunjung bisa memperbesar dan mengecilkan makanan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: