Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dear Asing, Stop Dong Tarik Dana dari Bursa!

Dear Asing, Stop Dong Tarik Dana dari Bursa! Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menjelang akhir pekan ini, investor asing masih aktif melakukan aksi profit taking alias ambil untung dengan mengobral saham. Hingga siang ini, bukuan jual bersih asing di pasar bursa mencapai Rp177,28 miliar atau setara dengan Rp813,11 miliar dalam sepekan terakhir. 

Dengan tingginya aksi ambil untung, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik arah ke zona merah di akhir sesi I. Pada jeda siang ini, IHSG ditutup minus 0,36% ke level 6.358,99. Jangkauan gerak IHSG berada pada level terendah di 6.356,,98 hingga level tertinggi di 6.414,48. 

Baca Juga: Duh! Trump Akur ke China, Dolar AS Malah Gegana!

Baca Juga: Xie-Xie China! Berkatmu, Trump Ikut Berlomba dalam Kebaikan!

Sejumlah 9,34 miliar saham telah diperdagangkan dengan frekuensi 361.201 kali transaksi dan nilai transaksinya mencapai Rp4,27 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 166 saham naik, 185 saham turun, dan 161 saham lainnya stagnan. 

Bersamaan dengan IHSG, indeks Nikkei dan Shanghai pun menguat masing-masing sebesar 1,00% dan 0,20%, sedangkan Hang Seng dan Strait Times melemah masing-masing sebesar 0,15% dan 0,19%. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: