Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gatot! Bos LVMH Batal Miliki AC Milan

Gatot! Bos LVMH Batal Miliki AC Milan Kredit Foto: @acmilan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Klub sepak bola AC Milan sempat dikabarkan akan menjadi milik orang terkaya ketiga di dunia, Bernard Arnault. Terendus kabar bahwa Arnault siap memberikan tawaran sebesar 1 miliar euro atau Rp16 triliun untuk merebut klub itu dari tangan Elliot Management.

Namun, melansir dari Mirror, melalui situs resmi LVMH, perusahaan milik Arnault tersebut membantah dengan tegas kabar Arnault ingin melebarkan bisnis dengan membeli AC Milan.

"Grup LVMH dengan tegas dan resmi menyangkal laporan bahwa LVMH telah mengajukan tawaran kepada Elliott Fund untuk membeli klub sepak bola AC Milan," begitu tulisnya.

Baca Juga: Bernard Arnault Siap Beli AC Milan?

Arnault memang sebelumnya pernah menginginkan melebarkan sayap bisnisnya dan ingin mencoba peruntungan dengan menginvestasikan sebagian hartanya. Untuk itu, Arnault mungkin tertarik untuk menggelontorkan harta untuk bidang sepak bola.

Namun, kabar simpang siur tersebut semakin diperjelas setelah Elliot Management menjelaskan bahwa itu hanya rumor belaka.

Baca Juga: Bikin Melongo, Ini Deretan Brand Mewah Milik Bernard Arnault

Elliot Management dengan tegas tidak akan menjual AC Milan. Bahkan, Elliot Management sudah menolak beberapa tawaran dengan harga kisaran 500-700 juta euro untuk AC Milan sejak dibeli tahun 2017.

Di bawah naungan Elliot Management, AC Milan sedang berusaha untuk membangun Stadion baru pengganti San Siro.

Baca Juga: Kasus DBD di Bali Melonjak di Awal Tahun, Tembus 1.566 Kasus!

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar

Bagikan Artikel: