Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ikuti Jejak Indonesia, Thailand Berencana Pindahkan Ibu Kotanya

Ikuti Jejak Indonesia, Thailand Berencana Pindahkan Ibu Kotanya Kredit Foto: (Foto: Reuters)
Warta Ekonomi, Bangkok -

Bangkok saat ini sudah dianggap terlalu padat oleh penduduknya, karena itu, Perdana Menteri Thailand Prayut Chan-ocha menyebutkan jika pemindahan ibu kota adalah suatu kemungkinan yang dapat dilakukan. Hal itu disampaikan perdana menteri dalam sebuah seminar ekonomi dan pembangunan di Thailand tengah.

 

"Ada dua pendekatan yang mungkin untuk memindahkan ibu kota," kata Prayut saat berbicara di seminar di Muang Thong Thani, Provinsi Nonthaburi pada Rabu sebagaimana dilansir The Nation, Kamis (19/9/2019).

 

"Yang pertama adalah menemukan kota yang tidak terlalu jauh atau terlalu mahal untuk dipindahkan. Yang kedua adalah mendesentralisasikan daerah perkotaan ke luar Bangkok untuk mengurangi kepadatan."

 

Prayuth menyebutkan pendekatan kedua akan melestarikan landmark penting Bangkok, sementara fasilitas pemerintah dan bisnis dapat dipindahkan ke perimeter kota. Cara seperti itu diyakini dapat menjawab kebutuhan banyak orang untuk bepergian masuk dan keluar dari pusat kota akan berkurang dan akan mengurangi kemacetan lalu lintas.

 

Baca Juga: Usai Disita dari Kuil di Thailand, Puluhan Harimau Mati Mendadak

 

h4l0clhhe9l9a6r1zngi_18155.jpg

 

Dengan memindahkan ibu kota hanya gagasan dan akan membutuhkan penelitian yang luas mengenai dampak ekonomi dan sosial, kata Prayut. Namun dia membeberkan jika langkah itu adalah sebuah kemungkinan di bawah pemerintahannya.

 

"Pemerintah masa lalu tidak pernah bisa melakukan ini, khawatir itu akan menyebabkan konflik yang tidak dapat diperbaiki di masyarakat," terangnya.

 

"Prioritas pertama sekarang adalah membangun saling pengertian di antara orang-orang untuk memastikan mereka dan pemerintah berada pada halaman yang sama."

 

Apabila langkah pemindahan ibu kota itu diambil, Thailand menyusul beberapa negara Asia Tenggara lain yang juga telah atau akan melakukan kebijakan serupa. Pada bulan lalu, Presiden Joko Widodo mengumumkan akan memindahkan ibu kota dari Jakarta ke luar Pulau Jawa, sementara Malaysia dan Myanmar telah terlebih dahulu melakukannya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Abdul Halim Trian Fikri

Bagikan Artikel: