Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kristalina Georgieva Resmi Terpilih Jadi Pemimpin Baru IMF

Kristalina Georgieva Resmi Terpilih Jadi Pemimpin Baru IMF Kredit Foto: Reuters/Arnd Wiegmann
Warta Ekonomi, Washington -

Ekonom asal Bulgaria, Kristalina Georgieva secara resmi ditunjuk sebagai direktur utama dari organisasi Dana Moneter Internasional atau IMF pada Rabu (25/9/2019). Georgieva adalah orang pertama dari pasar ekonomi berkembang yang ditunjuk untuk memimpin organisasi yang dapat meminjamkan uang hingga sebesar USD1 triliun itu.

Georgieva merupakan seorang politikus moderat yang tumbuh di bawah pengaruh Komunisme Bulgaria. Dia membangun karirnya di Bank Dunia dan Komisi Eropa sebagai pegiat kesetaraan gender dan pemimpin untuk memerangi perubahan iklim global.

Georgiva rela cuti dari jabatannya sebagai kepala eksekutif Bank Dunia selama proses pencalonan direktur utama IMF, mengatakan kepada wartawan bahwa dia berada dalam posisi puncak dengan "lengan baju digulung, siap untuk bekerja", ketika pekerjaannya dimulai pada Selasa.

Baca Juga: BI Sambut Baik Pandangan IMF Soal Ekonomi RI

Dia akan menghadapi sejumlah tantangan sebagai kepala IMF, termasuk perlambatan ekonomi global yang dipicu oleh meningkatnya ketegangan perdagangan antara Amerika Serikat (AS) dan China, serta tingkat utang yang secara historis cukup tinggi.

"Tanda-tanda peringatan berkedip, dan kita harus siap untuk diuji," ujar Georgieva (66), mengatakan kepada wartawan di kantor pusat bank Washington setelah dikonfirmasi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: