Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Meski Rugi Rp70 T, Aplikator Taksi Online Ini Masih Beri Kursus Gratis ke Para Mitra!

Meski Rugi Rp70 T, Aplikator Taksi Online Ini Masih Beri Kursus Gratis ke Para Mitra! Kredit Foto: Reuters/Tyrone Siu
Warta Ekonomi, Surakarta -

Uber akan meluncurkan program loyalitas "Uber Pro" untuk pengemudi Inggris, menawarkan kursus pendidikan gratis, bantuan di jalan, dan diskon perawatan mobil. Hal itu diumumkan dua hari setelah menerima lisensi operasional jangka pendek di London.

Regulator Transportasi London (TfL) baru memberikan lisensi operasional dua bulan beberapa hari lalu (24/9/2019), setelah melarangnya pada 2017. Lisensi itu diberikan dengan ketetapan keamanan yang diperbarui.

"Kami ingin membantu pengemudi dan keluarga mereka membangun masa depan mereka," kata Manajer Umum Uber Inggris dan Irlandia, Melinda Roylett, dikutip dari Reuters (26/9/2019).

Baca Juga: Rugi Sampai Rp70 T, Aplikator Taksi Online Ini PHK 400-an Karyawan!

Skema loyalitas itu telah tersedia di sejumlah negara, namun perusahaan tak menyebutkan rincian lokasinya. Di Inggris, Uber memiliki sekitar 60 ribu pengemudi. 

Perusahaan mengatakan, "peluncuran akan dilakukan secara bertahap dan akan selesai pada Januari."

Namun, manfaat seperti kursus gratis, inspeksi kendaraan (MOT), bantuan otomotif 24/7, dan diskon perawatan mobil berkaitan dengan pencapaian pengemudi, seperti peringkat dan jumlah perjalanan.

Uber membuat beberapa perubahan pada model bisnisnya selama dua tahun terakhir demi meredakan kecemasan regulator.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: