Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Digelar 5 Hari, Indocomtech 2019 Raup Transaksi Rp700 M

Digelar 5 Hari, Indocomtech 2019 Raup Transaksi  Rp700 M Kredit Foto: Dok. Indocomtech
Warta Ekonomi, Jakarta -

Setelah digelar selama 5 hari, pameran teknologi informasi dan komunikasi Indocomtech 2019 akhirnya resmi ditutup. Hari Minggu, 3 November 2019 menandai puncak dari gelaran pameran yang terselenggara oleh Yayasan APKOMINDO Indonesia (YAI) berkolaborasi dengan PT Traya Eksibisi Internasional ini.

Diikuti oleh total 250 peserta pameran yang berasal dari dalam dan luar negeri, Indocomtech sukses menjadi tolak ukur dari perkembangan teknologi di Indonesia. Meningkatnya animo masyarakat dalam berkunjung dan bertambahnya nilai transaksi dibanding tahun lalu juga menjadi indikator kesuksesan lainnya. Dengan banyaknya produk IT berkualitas yang dibanderol dengan promo besar-besaran, Indocomtech sukses menyedot perhatian sebanyak 186.267 pengunjung dengan nilai transaksi sebesar ± Rp. 700 Milyar . 

Hadirnya Indocomtech mendapatkan sambutan positif dari para pengunjung. Selain promo, Indocomtech juga memberikan keceriaan lewat doorprize bagi para pengunjung beruntung yang sebelumnya telah berbelanja minimal Rp500.000 dan berlaku kelipatannya. 

Baca Juga: 8 Negara Hadiri Pameran dan Konferensi Cyber Security Indonesia dan Indonesia Fintech Show 2019

Baca Juga: Pameran AllPack dan Print 2019, Harapan Pertumbuhan Industri Percetakan

Keberhasilan penyelenggaraan Indocomtech 2019 tidak hanya diukur dari banyaknya jumlah pengunjung, jumlah transaksi ataupun besaran hadiahnya saja, namun juga seberapa luas manfaatnya untuk masyarakat. Diselenggaranya Olimpiade TIK Nasional (OTN) oleh Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) untuk pertama kalinya dalam rangkaian Indocomtech 2019, sukses menjadi ajang literasi dan edukasi pada masyarakat Indonesia. Tercatat hampir 600 peserta yang terdiri dari siswa dan guru dari seluruh Indonesia hadir untuk mengikuti beragam kompetisi, seminar dan workshop.

Ajang edukasi juga ditunjukan lewat berbagai seminar dan talkshow dengan topik menarik yang diadakan sejak hari pertama di Main Stage – Hall B dengan menghadirkan para narasumber yang kompeten, mulai dari Harvesting Young Generation Insights (Indodax), Digital Marketing Outlook in 2020 (Accestrade) dan Peluang dan Tantangan Revolusi Industri 4.0 bagi Generasi Millennials dan Pemimpin Muda dalam Pemerintahan (AVGI). Pada hari terakhir, pengunjung disuguhi oleh talkshow menarik bertemakan “Mengurangi Defisit Neraca Perdagangan dengan Industri Game” oleh Anantarupa Studio yang tahun depan siap membesut produk game lokal Lokapala. 

Turnamen esports internasional OMEN Challenger Series 2019 yang didukung oleh HP Indonesia menorehkan prestasi pada Grayhound Gaming sebagai sang juara. Atas pencapaian tersebut, tim asal Australia tersebut berhak mendapatkan hadiah sebesar USD 20.000 atau sekitar Rp280 juta sekaligus berhasil mempertahankan posisi Australia sebagai juara bertahan seperti yang dicapai pada turnamen tahun lalu. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: