Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jasa Marga Bongkar Jabatan Dirut Pemilik Tol JORR Kebon Jeruk-Ulujami, Begini Formasi Terbarunya!

Jasa Marga Bongkar Jabatan Dirut Pemilik Tol JORR Kebon Jeruk-Ulujami, Begini Formasi Terbarunya! Kredit Foto: Bambang Ismoyo
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Jasa Marga Tbk (JSMR) dan PT Jakarta Marga Jaya (JMJ) melakukan perombakan jabatan direktur utama (dirut) dalam tubuh entitas anak perusahaannya yang juga merupakan pemilik ruas Tol JORR Kebon Jeruk-Ulujami, yakni PT Marga Lingkar Jakarta (MLJ). Berdasarkan Surat Keputusan Pemegang Saham, terhitung pada 15/11/2019, R. Kristianto secara resmi diberhentikan dari jabatannya sebagai dirut MLJ. 

Baca Juga: Tjakep! Cetak Rekor MURI, Saham BCA Digandrungi Investor!

Sebagai gantinya, Jasa Marga dan JMJ sebagai pemegang saham utama mengangkat Charles Lendra sebagai dirut baru MLJ. Adapun masa jabatan Charles Lendra ialah melanjutkan sisa masa jabatan direksi sebelumnya, yakni sampai dengan RUPST tahun 2022 mendatang. 

Baca Juga: Damai Dagang di Ujung Tanduk, Rupiah Kalang Kabut!

"Para pemegang saham sepakat dan setuju untuk memberhentikan dengan hormat Saudara R. Kristianto selaku direktur utama perseroan, terhitung sejak tanggal 15 November 2019, dengan ucapan terima kasih atas pengabdian dan pelaksanaan tugas selama masa jabatannya," begitu bunyi Surat Keputusan Pemegang Saham yang ditandatangani oleh Dirut Jasa Marga, Desi Arryani, Jakarta, Selasa (19/11/2019). 

Selain mengganti posisi dirut, pemegang saham juga mengukuhkan pemberhentian Arief Witcaksono sebagai komisaris independen MLJ karena yang bersangkutan telah meninggal dunia pada 12/11/2019 lalu. Namun, hingga kini belum diputuskan sosok pengganti Arief Witcaksono yang akan menjadi komisaris Independen MLJ. 

Baca Juga: Pendapatan Jasa Marga di Luar Konstruksi Naik 11,6% per Kuartal III

Dengan berbagai perubahan yang ada, berikut adalah formasi terbaru dari direksi dan dewan komisaris MLJ. 

Direktur Utama: Charles Lendra

Direktur: Indrajanti

Komisaris Utama: Gunung Kartiko

Komisaris: Frans S. Sunito

Komisaris Independen: -

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: