Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Barcelona Masih Ketergantungan pada Messi, Valverde: Keuntungan Besar Buat Tim

Barcelona Masih Ketergantungan pada Messi, Valverde: Keuntungan Besar Buat Tim Kredit Foto: Twitter/@Barcelona
Warta Ekonomi, Madrid -

Juru taktik Barcelona Ernesto Valverde mengakui bahwa timnya masih memiliki ketergantungan terhadap Lionel Messi. Meski begitu, menurutnya hal tersebut adalah sebuah keuntungan besar bagi Blaugrana.

"Ketika pertandingan ketat dan (lawan Anda) kuat, memiliki Messi selalu menjadi keuntungan besar," kata Valverde kepada pers di Estadio Wanda Metropolitano.

Pada laga kontra Atletico Madrid, Minggu (1/12/2019), gol semata wayang Messi kembali menjadi penentu kemenangan 1-0. Messi mencetak gol kemenangan menakjubkan pada menit ke-86 dan membawa Barcelona kembali ke puncak klasemen sementara La Liga.

Baca Juga: Barcelona Perkasa, Lionel Messi Aktor Utama

Penampilan Blaugrana memang jauh dari yang terbaik melawan Atletico, namun momen ajaib muncul dari sang maestro Messi, yang memastikan Barcelona memiliki 31 poin, setara Real Madrid, namun unggul selisih gol.

Meski begitu, Valverde senang dengan hasil yang ada. Ia mengaku timnya cukup menderita di awal laga, namun setelahnya hasil yang didapat cukup memuaskan.

"Saya menyukai segalanya. Anda harus menonton pertandingan dari sudut pandang tim Anda. Kami menderita pada awalnya dan kami mendapat tiga poin, kami tidak akan memikirkan yang buruk sekarang," tambahnya.

Marc-Andre ter Stegen memainkan bagian integral dalam kemenangan, membuat beberapa penyelamatan penting untuk menyangkal gol Atletico.

Baca Juga: Ballon d’Or, Steven Gerrard: Van Dijk Lebih Unggul dari Messi

"Ada dua penjaga gawang di lapangan yang bisa melakukan keajaiban dan mereka sering melakukan penyelamatan hebat," imbuh Valverde.

Bek Gerard Pique juga menjadi sosok penting dalam kemenangan Barcelona, sebelum dia dipaksa keluar karena cedera dengan tujuh menit tersisa.

"Saya pikir dia baik-baik saja," kata Valverde tentang kebugaran beknya. "Dia bisa melanjutkan pertandingan, tapi lebih baik tidak mengambil risiko."

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: