Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kunjungan Wisman Naik, Turis Malaysia Paling Doyan Liburan ke Indonesia

Kunjungan Wisman Naik, Turis Malaysia Paling Doyan Liburan ke Indonesia Kredit Foto: Antara/Hendra Nuridyansyah
Warta Ekonomi, Jakarta -

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia. Jumlah kunjungan wisman pada Oktober 2019 meningkat 4,86% dibandingkan jumlah kunjungan pada Oktober tahun lalu yakni dari 1,29 juta kunjungan menjadi 1,35 juta kunjungan.

Kondisi terbalik, di mana kunjungan wisman pada Oktober 2019 mengalami penurunan sebesar 3,28%  jika dibandingkan dengan September 2019.

"Penurunan ini sesuai dengan pola Oktober tahun sebelumnya, di mana selalu mengalami penurunan di Oktober dibandingkan dengan posisi September," kata Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (2/12/2019).

Baca Juga: Ibu Kota Sepi Pelancong, Kunjungan Wisman Merosot 11,26%

Sehingga secara kumulatif sejak Januari hingga Oktober 2019, terdapat 13,62 juta kunjungan wisman atau naik 2,85% dibandingkan jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun sebelumnya yang berjumlah 13,25 juta.

Dari seluruh wisman yang berkunjung ke Tanah Air selama Oktober 2019, wisatawan asal Malaysia mendominasi sebesar 17,80%. Selebihnya, tercatat wisatawan asal Tiongkok sebanyak 11,85%,  Singapura sebanyak 10,72%, Australia sebanyak 9,74%, dan Timor Leste sebanyak 6,79%.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: