Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Update Perolehan Medali SEA Games 2019: Disalip Singapura, Indonesia Posisi Ke-5

Update Perolehan Medali SEA Games 2019: Disalip Singapura, Indonesia Posisi Ke-5 Kredit Foto: Antara/Antara
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kontingen Indonesia untuk saat ini menempati posisi kelima daftar perolehan medali sementara SEA Games 2019 dengan 17 emas dari total 73 medali yang tercatat hingga Rabu (4/12/2019) malam. Cabang olahraga yang terakhir mempersembahkan medali emas untuk tim Merah Putih masing-masing dari badminton, boling, senam artistik dan angkat besi.

Indonesia harus rela posisinya kembali merosot usai disalip Singapura. The Lions kini menduduki peringkat empat dengan raihan 18 emas.

Sementara tuan rumah Filipina makin tak terusik di posisi puncak dengan raihan 56 emas. Di posisi kedua dan ketiga ada diisi Vietnam (27 emas), dan Malaysia (21 emas).

Baca Juga: Update Perolehan Medali SEA Games 2019, Badminton Putra Punya Peluang Rebut Emas

Hingga Rabu (4/12/2019) pukul 18.00 WIB Indonesia berhasil merebut lima medali emas. Terakhir emas disumbangkan cabor boling nomor ganda putri Sharon Adelina Liman Santoso dan Tannya Roumimper. Mereka meraih emas ganda putri dengan angka 2.552. Keduanya sukses mengalahkan Lin Zhi Shanya/New Hui Fen (Singapura) yang mendapat medali perak.

Bagi Tannya/Sharon, kesuksesan meraih emas SEA Games 2019 merupakan keberhasilan spesial. Sebab mereka mampu mempertahankan gelar yang mereka menangi pada SEA Games 2017.

Cabang olahraga boling nomor ganda putra tak mau kalah. Menurunkan Billy Muhammad Islam dan Hardy Rachmadian, mereka sempat tersendat di gim pertama, Hardy lebih konsisten di lima gim terakhir dan mengemas 1.363 poin di Coronado Lanes Starmall Edsa, Metro Manila.

Billy menggenapi raihan mereka sehingga mengumpulkan total 2.592 poin. Mereka akhirnya mengungguli pasangan Thailand Atchariya Cheng/Surasak Manuwong yang terpaut 28 poin di posisi runner-up. 

Baca Juga: Cabang Olahraga Ini Berpeluang Tambah Medali Emas Indonesia, Apa Ya?

Berikut perolehan medali emas di SEA Games 2019, Rabu (4/12/2019) hingga pukul 18.00 WIB.

Emas

1. Bulu Tangkis Beregu Putra

2. Boling Ganda Putra: Billy Muhammad Islam dan Hardy Rachmadian

3. Senam Artistik: Agus Prayoko

4. Angkat Besi: Rahmat Abdulah

5. Boling Ganda Putri: Sharon Adelina Liman Santoso dan Tannya Roumimper

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Muhammad Syahrianto
Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: