Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Timnas Indonesia U-22 Lolos Semifinal SEA Games 2019, Indra Sjafri Akui Sangat Lega

Timnas Indonesia U-22 Lolos Semifinal SEA Games 2019, Indra Sjafri Akui Sangat Lega Kredit Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Warta Ekonomi, Cavite -

Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22, Indra Sjafri, mengaku sangat lega melihat timnya berhasil memastikan diri lolos ke semifinal SEA Games 2019. Ia senang karena target mereka untuk lolos dari Grup B yang cukup keras akhirnya tercapai dengan mulus.

Kepastian Timnas Indonesia U-22 lolos ke semifinal itu baru terjadi usai Saddil Ramdani dan kawan-kawan berhasil menaklukkan Laos dengan skor 4-0 di laga pamungkas Grup B. Berkat kemenangan itu Timnas Indonesia U-22 pun berlanjut ke babak semifinal dengan status runner-up dari Grup B.

Baca Juga: Fiks! Timnas Indonesia U-22 Lolos ke Semifinal SEA Games 2019

Meski hanya berstatus runner-up karena kalah perolehan poin dari Vietnam di Grup B, namun Indra mengaku tetap senang. Ia puas karena target pertama mereka untuk lolos sudah tercapai. Kini, target selanjutnya adalah mencapai final untuk merebut medali emas di cabang olahraga (cabor) sepakbola SEA Games 2019 tersebut.

Akan tetapi, Indra berharap Timnas Indonesia U-22 bisa tampil lebih baik lagi pada saat semifinal nanti, tepatnya ketika melawan Myanmar yang berlangsung pada Sabtu 7 Desember 2019 nanti. Sebab Indra melihat permainan Timnas Indonesia U-22 masih kurang rapi saay menghadapi Laos, terutama di babak pertama. Jadi, besar harapan Indra kepada Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan untuk bisa bermain lebih baik pada semifinal nanti.

“Alhamdulillah, malam hari ini target pertama kami, yaitu lolos ke semifinal telah tercapai. Pertandingan hari ini, kami lakoni dengan sangat baik walaupun babak pertama sedikit kurang bagus ketika pertandingan,” kata Indra, Kamis (5/12/2019).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Bagikan Artikel: