Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mau Ekspor Lobster ke Vietnam, Ini Penjelasan Menteri KKP

Mau Ekspor Lobster ke Vietnam, Ini Penjelasan Menteri KKP Kredit Foto: Agus Aryanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Di tengah polemik wacana kebijakan membuka ekspor benih lobster ke Vietnam, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo mengatakan melakukan pendalaman.

Menurutnya, saat ini ada nelayan yang menangkap benih lobster yang secara diam-diam diselundupkan. Itu dilakukan oleh nelayan yang tidak ada lagi pekerjaan.

"Itu sangat mengganggu. Di sisi lain, ada nelayan yang ingin berbudaya ingin menangkap lobster hidup, itu kelompok yang harus dijaga," jelas Edhy.

Baca Juga: Mulai Detik Ini, Benih Lobster Tak Boleh Ditangkap

Di sisi lain, lanjut Edhy, ada peluang bagi negara untuk melakukan budi daya. Sebab di luar negeri sudah banyak yang melakukan budi daya. Itu semua harus dipelajari.

Edhy meyakini lobster sangat bisa dibesarkan di Indonesia. Untuk lahan, juga sangat banyak, kepulauan di Indonesia dari Sabang sampai Merauke banyak memiliki teluk. Di NTB dan Jawa juga banyak tempat yang menjadi pusat lobster, seperti Jember dan sebagainya.

"Itu yang saat ini sedang saya galang, apakah salah satunya bisa budi daya 100%, itu harapan kami," jelas Edhy.

Tapi untuk melakukan itu membutuhkan persiapan yang tidak sedikit, seperti menentukan tempat yang sesuai, membangun keramba apung, dan transportasi dan sarana. Kalau persiapan itu belum bisa dilakukan, artinya budi daya juga belum bisa dilakukan 100%.

Baca Juga: Kader Gerindra Gantikan AWK Sebagai Anggota DPD RI, De Gadjah: Efektif Kawal Kebijakan dan Pembangunan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Agus Aryanto
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: