Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Proyeksi BI: Pertumbuhan Ekonomi 2019 Tembus Angka. . .

Proyeksi BI: Pertumbuhan Ekonomi 2019 Tembus Angka. . . Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia secara keseluruhan pada 2019 sekitar 5,1% karena didorong oleh konsumsi rumah tangga, ekspansi fiskal, dan perbaikan kinerja ekspor.

Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, pertumbuhan ekonomi triwulan IV 2019 didorong oleh faktor musiman. Pada triwulan IV biasanya konsumsi rumah tangga dan ekspansi fiskal akan meningkat. Begitu juga dengan investasi bangunan hingga berlanjut di beberapa investasi nonbangunan yang juga membaik.

"Perkembangan terkini menunjukkan keyakinan konsumen meningkat bersamaan dengan pola musiman jelang akhir tahun sehingga dapat menopang konsumsi rumah tangga tetap baik," ujar Perry dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (19/12/2019).

Baca Juga: Ekonomi China Diprediksi Nyungsep di Bawah 6%, Gerindra: Indonesia Piye?

Ia mengatakan perbaikan ekspor antara lain dipengaruhi naiknya ekspor pulp, waste paper, dan serat tekstil ke Tiongkok, masih kuatnya ekspor besi baja ke Tiongkok dan Asean, serta berlanjutnya ekspor kendaraan bermotor ke Asean dan Arab Saudi.

Di sisi lain, lanjut dia, investasi mulai tercatat meningkat di beberapa daerah, seperti di Sulawesi terkait hilirisasi nikel, dan diperkirakan akan terus meningkat dengan sejumlah kebijakan transformasi ekonomi yang ditempuh pemerintah, dan mulai meningkatnya keyakinan dunia usaha. Investasi bangunan juga terus membaik didorong peningkatan kegiatan konstruksi.

"Dengan perkembangan tersebut, pertumbuhan ekonomi triwulan IV 2019 diprakirakan membaik sehingga secara keseluruhan 2019 dapat mencapai sekitar 5,1%, dan meningkat dalam kisaran 5,1-5,5% pada 2020," tambahnya.

Baca Juga: Ekonomi China Merosot, Gawat! Gerindra Bilang Rupiah Bisa Anjlok ke...

Sebelumnya Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi 2019 hanya tumbuh 5,07%. Proyeksi tersebut didasarkan pertumbuhan ekonomi kuartal IV 2019 yang diprediksi hanya mencapai 5,15%.

"Kalau di triwulan terakhir mungkin kita akan optimis sehingga estimasi kita masih tumbuh 5,15%. Tapi kalau secara umum, proyeksi 2019 tidak lebih dari 5,07%," kata Kepala Pusat Ekonomi LIPI Agus Eko Nugroho.

Dari sisi inflasi akan berada pada kisaran 2,9% pada 2019 dan akan mengalami kenaikan di 2020 pada level 3,15%.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: