Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dalam Kondisi Buruk, Meksiko Tegaskan Tak Ada Niat Putuskan Hubungan dengan Bolivia

Dalam Kondisi Buruk, Meksiko Tegaskan Tak Ada Niat Putuskan Hubungan dengan Bolivia Kredit Foto: Sindonews
Warta Ekonomi, Mexico City -

Meksiko mengatakan mereka tidak berniat memutus hubungan diplomatik dengan Bolivia, meski hubungan kedua negara saat ini tengah dalam kondisi yang sangat buruk. Hubungan Meksiko dan Bolivia memanas, setelah Mexico memutuskan untuk menerima suaka Evo Morales.

"Kementerian Luar Negeri tidak bermaksud untuk memutuskan hubungan diplomatik dengan Bolivia, kedutaan besar kami di Bolivia akan melanjutkan pekerjaannya," kata Menteri Dalam Negeri Mexico, Olga Sanchez Cordero seperti dilansir Sputnik pada Selasa (31/12/2019).

Baca Juga: Dalam Sepekan, 12 Polisi Tewas Dibunuh Kartel Narkoba Meksiko

Sementara itu, sebelumnya ditengah hubungan kedua negara yang sedang buruk, Bolivia memutuskan untuk mengusir diplomat Meksiko.

Presiden interim Bolivia, Jeanine Anez mengatakan pemerintahannya telah meminta Duta Besar Meksiko MarĂ­a Teresa Mercado dan beberapa pejabat Spanyol untuk meninggalkan negara itu dalam waktu 72 jam dan menyatakan para pejabat yang diusir itu bertatus "persona non grata".

Pada hari Jumat, pemerintah Meksiko mengatakan pihak berwenang Bolivia melecehkan dan mengintimidasi staf diplomatiknya dan menghalangi kepergian pejabat Spanyol untuk mengunjungi kedutaan besarnya di ibu kota tempat sejumlah sekutu Morales bersembunyi. Pemerintah Meksiko pada Kamis lalu mengatakan bahwa mereka meminta Mahkamah Internasional untuk menengahi perselisihan tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: