Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apple Jual iPhone Rekondisi! Harganya Cuma . . . .

Apple Jual iPhone Rekondisi! Harganya Cuma . . . . Kredit Foto: Reuters/Yuya Shino
Warta Ekonomi, Bogor -

Produsen ponsel pintar Apple menjajakan iPhone XS dan iPhone XS Max model rekondisi dengan harga yang lebih murah daripada model original.

Perangkat rekondisi itu pun dijual dalam beberapa versi. Harga paling murahnya adalah US$699 (sekitar Rp9,5 juta).

"Sementara, harga asli iPhone XS paling murah saat peluncuran perdana (September 2018) adalah US$999 (sekitar Rp13,6 juta)," kata laporan 9to5Toys, dikutip Rabu (22/1/2020).

Baca Juga: Trio iPhone 11 Jadi Barang Paling Laris Sepanjang Q4 2019 

Obral harga ini terjadi pertama kalinya bagi perangkat iPhone XS dan iPhone XS Max, dua ponsel yang masing-masing memiliki layar 5,8 inci dan 6,7 inci.

Dua ponsel itu dilengkapi layar Super Retina serta panel OLED HDR, fitur pemindai wajah, serta pengisian daya tanpa kabel, desainnya pun tahan air, serta kamera ganda.

Walaupun murah, produk Apple rekondisi itu juga didukung oleh garansi satu tahun yang berlaku sejak tanggal pengiriman. Garansi itu dapat diperpanjang menggunakan AppleCare, dikenakan biaya tambahan US$199.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: