Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bursa Tendang Saham Indika Energy, Medco dan TPIA dari Indeks LQ45

Bursa Tendang Saham Indika Energy, Medco dan TPIA dari Indeks LQ45 Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
Warta Ekonomi, Jakarta -

Saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES), PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) masuk dalam deretan 45 saham dengan likuiditas terbesar atau LQ-45 periode Februari-Juli 2020.

 

Hal ini terjadi setelah PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengeluarkan pengumuman nomor Peng-00014/BEI.POP/01-2020 tanggal 27 Januari 2020. 

 

Baca Juga: Tenang-tenang, Mungkin Besok IHSG Sembuh dari Efek Virus Corona Mereda

 

Kepala Divisi Pengaturan dan Operasional BEI, Irvan Susandy mengungkapkan bila tiga saham tersebut menggeser efek PT Indika Energy Tbk (INDY), PT Medco Internasional Tbk (MEDC) dan PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA).

 

“Pergantian ini, dapat diperdagangkan melalui pra-pembukaan di pasar reguler terhitung periode perdagangan Februari sampai dengan Juli 2020” katanya, di Jakarta, Senin (27/1/2020). 

 

Baca Juga: Saat Pasar Saham Terguncang, 3 Saham Ini Justru Menantang!

 

Sedangkan deratan lengkap LQ-45 yang mulai berlaku sejak tanggal 3 Februari 2020 adalah ACES, ADRO, AKRA,ANTM, ASII, BBCA, BBNI, BBRI, BBTN, BMRI, BRPT, BSDE, BTPS, CPIN, CTRA, ERAA, EXCL, GGRM,HMSP, ICBP, INCO, INDF, INKP,JPFA,JSMR, KLBF, LPPF,MNCN,PGAS,PTBA, PTPP, PWON, SCMA,SMGR, SRIL, TBIG, TKIM, TLKM, TOWR, UNTR, UNVR, WIKA, WSKT.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: