Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pendiri BreadTalk Ternyata Seorang Anak Petani, Kisah Hidup dan Semangatnya Bikin Termotivasi

Pendiri BreadTalk Ternyata Seorang Anak Petani, Kisah Hidup dan Semangatnya Bikin Termotivasi Kredit Foto: Twitter/Business Time
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tak banyak yang tau kalau ternyata pendiri roti BreadTalk, sebagai gerai roti yang sering dijumpai di mal-mal di Tanah Air ini didirikan oleh pria bernama George Quek. Usut punya usut, seperti dikutip dari National Library Board Singapore, Quek bukan berasal dari anak konglomerat.

Pria asal Singapura ini ternyata merupakan putra seorang petani sayur yang beralih profesi sebagai nelayan. Sementara sang bunda merupakan seorang ibu rumah tangga.

Sewaktu kecil, Quek adalah sosok yang pemalu, ia diketahui tidak suka gaya sekolah yang kaku dengan berbagai aturan. Jiwanya yang kreatif pun sudah tercium dari jumlah penghargaan yang diraih dalam beragam kompetisi seni.

Baca Juga: Selamat! BreadTalk Jadi Majikan Baru Food Court Milik Lippo Group!

Quek pun akhirnya melanjutkan ke sekolah seni. Setelah lulus dari sekolah seni, dia sempat bergabung di dinas militer hingga pergi ke Hong Kong dan bekerja di Parklane Shopping Mall.

Di sanalah akhirnya Quek memutuskan untuk menjual manisan kumis naga yang sempat hits pada masanya. Di sana pula Quek bertemu dengan Katherine Lee Lih Leng, supervisor yang menjadi istrinya.

Pada 1982, Quek memutuskan untuk hijrah ke Taiwan dengan tujuan melanjutkan pendidikan seni. Namun, ia masih terbayang-bayang dengan manisan kumis naga sehingga Quek bertekad membuat keputusan bersama Katherine Lee untuk mendirikan kios permen jenggot naga di pusat belanja di Taipei. Adapun modal usahanya, ia meminjam dari sang ayah.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: