Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cegah Virus Corona, Lebih dari 40 Ribu Pekerja China Dikarantina di Morowali

Cegah Virus Corona, Lebih dari 40 Ribu Pekerja China Dikarantina di Morowali Kredit Foto: Eye of Science
Warta Ekonomi, Jakarta -

Media asing menyoroti ribuan pekerja asal China yang dikarantina di sebuah pabrik di Morowali untuk mencegah penyebaran virus Corona Wuhan.

Seperti dipantau, Jumat (31/1/2020), media Prancis France24 menurunkan judul Thousands on Virus lockdown at China-backed Plant in Indonesia yang jika diartikan Ribuan Orang Dikarantina dalam Pabrik China di Indonesia untuk Mencegah Penyebaran Virus.

Dalam laporannya, France24 menyatakan lebih dari 40 ribu pekerja di kompleks industri yang dikuasai China di Indonesia telah dikarantina karena khawatir dengan penyebaran virus Corona mematikan yang telah menewaskan lebih dari 200 orang di China.

Baca Juga: Inggris Konfirmasi Kasus Pertama Virus Corona

PT Indonesia Morowali Industrial Park telah menutup pusat penambangan nikelnya di Sulawesi dan melarang salah satu dari 43 ribu stafnya masuk atau pergi tanpa izin tertulis.

"Ada sekitar 5.000 pekerja tamu dari China daratan di lokasi yang luas yang menampung pabrik peleburan bijih nikel dan baja nirkarat," tulis France24.

France24 kemudian mengutip pernyataan juru bicara perusahaan Dedy Kurniawan yang mengatakan karyawan di fasilitas seluas 2.000 hektar itu, mayoritas dimiliki oleh China's Shanghai Decent Investment Group, sedang menjalani tes medis dan sejauh ini tidak ada yang terinfeksi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Bagikan Artikel: