Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Orang Kaya Mah Bebas, Bill Gates Pesan Kapal Pesiar Ramah Lingkungan Seharga Rp8,8 Triliun!

Orang Kaya Mah Bebas, Bill Gates Pesan Kapal Pesiar Ramah Lingkungan Seharga Rp8,8 Triliun! Kredit Foto: Reuters.
Warta Ekonomi, Jakarta -

Memiliki banyak harta membuat orang terkaya dunia yang merupakan pendiri Microsoft, Bill Gates, bisa membeli apa saja yang ia inginkan. Seperti baru-baru ini, pria 64 tahun itu kedapatan memesan sebuah kapal pesiar mewah yang dilengkapi dengan teknologi ramah lingkungan.

Kapal tersebut diketahui menggunakan bahan bakar hidrogen cair yang membuatnya ramah lingkungan atau menghasilkan polusi yang minim.

Baca Juga: Ini Rahasia Bill Gates Tetap Tajir Melintir Meski Pensiun 20 Tahun Lalu

“Bill Gates diyakini telah membayar US$645 juta untuk membeli kapal pesiar mewah Aqua,” seperti dilansir Daily Mail di Jakarta, Senin (10/2/2020).

Harga tersebut setara dengan Rp8,8 triliun dengan kurs dolar Rp13.600. Adapun rencana pembelian kapal pesiar mewah ini terungkap pada acara Monaco Yacht Show tahun lalu.

Kapal ini diketahui memiliki panjang 370 kaki dan memiliki lima tingkat serta bisa menampung 15 tamu dengan 31 kru yang siap melayani. Tak hanya itu, kapal pesiar mewah ini dilengkapi dengan gym, studio yoga, ruang make-up, kamar pijat, dan kolam renang pada bagian belakangnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: