Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tarik Investasi, Jababeka Agresif Kembangkan Konsep TOD

Tarik Investasi, Jababeka Agresif Kembangkan Konsep TOD Kredit Foto: Jababeka
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kota Jababeka terus mempersiapkan diri mengusung tata kota berbasis konsep TOD (Transit Oriented Development). Konsep ini akan mengadopsi tata ruang campuran dan memaksimalkan penggunaan angkutan massal yang terintegrasi dengan seluruh kawasan di Jababeka.

Konsep teranyar ini diprediksi akan menjadi konsep primadona yang paling ditunggu-tunggu pada masa depan di mana Kota Jababeka akan terhubung langsung dengan beragam moda transportasi yang terintegrasi secara utuh.

Baca Juga: Jababeka Dukung Pengembangan Kualitas SDM Indonesia

Selain itu, di tengah kota Jababeka juga telah direncanakan pengembangan kawasan factory outlet premium dan sentra kuliner terpadu dengan cita rasa internasional, di mana proyek ini diyakini akan menyerap perhatian banyak orang.

"Tahun 2020 ini merupakan tahun yang penuh dengan prospek baru, banyak pembangunan infrastruktur yang dipercepat ke arah koridor Timur. Tentunya, hal ini bisa menjadi peluang baru yang harus segera kita tangkap," imbuh President Director Jababeka Residence, Sutedja S. Darmono, dalam Business Launch Gathering di Ballroom Holiday Inn, Cikarang, Selasa (11/2/2020).

Sutedja mengatakan, tahun ini merupakan momen yang tepat untuk membidik Kota Jababeka sebagai destinasi investasi 2020 yang berada kawasan Timur Jakarta yang tengah berkembang sangat pesat dan menjadi lokasi prima yang strategis.

Hingga awal tahun 2020 ini, sambungnya, Kota Jababeka telah dilengkapi oleh sederet kawasan komersial strategis baru seperti Rodeo Drive dan Hollywood Boulevard yang berada di kawasan Movieland Jababeka, serta Sudirman Boulevard yang tepat berada jalan utama Jababeka.

Bahkan, pusat perbelanjaan dan gaya hidup di Kota Jababeka kini makin lengkap dengan kehadiran Mall Living Plaza Jababeka dan Hollywood Junction Jababeka yang telah hadir sebelumnya. "Seluruh kawasan komersial tersebut kini telah dipenuhi oleh lebih 200 perusahaan ternama yang bergerak di bidang kuliner, perbankan, otomotif, retail, dan hiburan," ujarnya.

Selain itu, Jababeka Residence pun telah sukses merilis kawasan bisnis premium, Ginza Business Loft, yang saat ini telah terjual 75% di mana telah terdaftar sederet brand ternama seperti All Fresh, Restoran Seafood Wiro Sableng, dan Premium Car Showroom.

Perkembangan industri di Kota Jababeka, lanjut dia, telah menunjukkan perkembangan yang pesat. Saat ini kawasan industri Jababeka telah memasuki pengembangan fase 8 dengan lebih dari 2000 perusahaan di dalamnya.

Beragam fasilitas kota modern yang tidak hanya dapat menunjang kehidupan, tetapi juga dapat menopang perkembangan bisnis dan industri di Kota Jababeka telah hadir. Untuk infrastruktur, layaknya kota besar pun dapat ditemukan di kota Jababeka yang dapat dikatakan sangat lengkap dan memadai.

"Konektivitas dengan kota-kota besar lainnya makin dipermudah dengan 3 akses pintu tol yang terhubung langsung dengan kawasan Jababeka ditambah dengan jalan tol layang Japek," ucapnya.

Sedikitnya terdapat 10 pembangunan infrastruktur modern yang akan ada di sekitar kawasan kota Jababeka, seperti Tol JORR II, LRT Jakarta-Cikarang, MRT Balaraja-Cikarang, DDT Commuter Line, High Speed Train Jakarta-Bandung, Bandara Kertajati, Pelabuhan Patimban, dan masih banyak lainnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: