Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mau Berburu Buku Murah? Catat Lokasi dan Tanggalnya

Mau Berburu Buku Murah? Catat Lokasi dan Tanggalnya Kredit Foto: Boyke P. Siregar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Big Bad Wolf 2020 kembali hadir memenuhi selera para pencinta buku di Tanah Air. Kerja sama dengan Jaya Ritel Indonesia dan BCA, Big Bad Wolf akan diselenggarakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, mulai 6 hingga 16 Maret 2020 mendatang.

Pameran buku terbesar ini akan menghadirkan buku-buku luar negeri berbahasa Inggris juga buku-buku lokal berbahasa Indonesia.

Baca Juga: 5 Buku Rekomendasi Bill Gates Tahun 2020 Ini Bakal Bawa Kamu ke Babak Kehidupan Baru

Presiden Direktur Jaya Ritel Indonesia, Uli Silalahi, menyatakan bahwa berbagai genre buku tersedia dalam pameran. Mulai dari seni, budaya, novel, fiksi, referensi, romance, sastra, novel grafis, bisnis, arsitektur, kuliner dari penjuru dunia, fashion, buku aktivitas terbaik untuk anak, dan masih banyak lagi. Pameran buku terbesar ini diklaimnya banyak memberikan program diskon yang sangat menarik.

"Tersedia juga buku untuk anak-anak seperti buku cerita, buku untuk mewarnai, sound books, board books, pop up books dengan harga yang sangat terjangkau," kata Uli di Jakarta, Rabu (26/2/2020).

Uli menyebutkan, dalam pameran buku Big Bad Wolf 2020 tersedia diskon mulai dari 60% hingga 80% untuk semua buku internasional dan gratis biaya masuk gedung. Untuk tahun ini, sambungnya, pameran hadir dengan membawa lebih banyak lagi judul buku baru utamanya buku anak, dengan buku yang paling diminati adalah buku ajaib.

Buku ini merupakan salah satu terobosan terbaru yang menggabungkan antara teknologi dan literasi, yakni teknologi Augmented Reality (AR). Teknologi tersebut direspons dengan luar biasa oleh masyarakat.

"Teknologi ini dapat menjadikan cerita dan pembelajaran lebih interaktif serta mengembangkan imajinasi anak-anak. Terdapat 17 judul buku ajaib," ucapnya.

Selain itu, ada juga empat kejutan judul baru yaitu ABC Fun With Mickey, Counting Fun With Mickey, Disney Frozen: A Sleepover Party, dan Disney Winnie the Pooh Fun With First Words yang hanya bisa didapatkan secara eksklusif di Bazar Buku Big Bad Wolf Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: