Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Astra Cycling Tour 2020 Bidik 7.000 Pesepeda

Astra Cycling Tour 2020 Bidik 7.000 Pesepeda Kredit Foto: Boyke P. Siregar
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Astra International Tbk bakal kembali menggelar ajang lomba sepeda bertajuk Astra Cycling Tour 2020 yang akan dilak­sanakan di kawasan terpadu Astra Biz Center BSD City, Tangerang pada 5 April 2020 mendatang. Astra Cycling Tour 2020 merupakan gelaran tahunan yang ketiga.

Di dalam gelaran Astra Cycling Tour 2020, panitia menargetkan jumlah peserta 7.000 orang yang terbuka untuk umum dan akan memperlom­bakan dua kategori lari, yaitu 20K dan 60K.

Untuk nomor terpendek akan dikenakan biaya Rp300 ribu, sedangkan nomor 60K sebesar Rp350 ribu. Namun, bagi peserta yang mendaftar sebelum akhir Februari akan mendapat potongan harga sebesar Rp50 ribu.

Baca Juga: Kemendag Fasilitasi Industri Animasi Tembus Pasar Korsel

Ketua Umum Astra Cycling Tour 2020 Ardian Nur mengatakan untuk tahun ini tema acara lomba, yaitu Semangat Kurangi Plastik yang diluncurkan bertepatan dengan HUT ke-63 Astra pada 20 Februari 2020.

Ardian menegaskan bahwa gerakan ini berangkat dari keprihatinan seluruh karyawan Astra terhadap masalah yang ditimbulkan oleh sampah plastik sekali pakai.

Ia mengatakan, Semangat Kurangi Plastik bertujuan mengajak karyawan Astra dan masyarakat untuk lebih peduli dengan kelestarian lingkungan, meningkatkan kesadaran karyawan Astra dan masyarakat akan bahaya sampah plastik sekali pakai, mengedukasi tentang cara pengolahan sampah plastik sekali pakai yang efektif serta mengajak Grup Astra dan yayasan-yayasan Astra  untuk mengurangi limbah  plastik sekali pakai yang dihasilkan serta mendorong siklus ekonomis.

Baca Juga: Astra Agro Lestari Manfaatkan AI Kelola Perkebunan Sawit

"Selain untuk meningkatkan gaya hidup sehat, Astra Cycling Team berkomitmen untuk mengurangi pemakaian plastik sekali pakai. Salah satunya dari racepack yang tidak menggunakan plastik," katanya di Jakarta, Rabu (26/2/2020).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: