Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pemilik Startup Perlu Tahu! Telkom Siapkan Dana Hingga Rp7 T untuk Kalian!

Pemilik Startup Perlu Tahu! Telkom Siapkan Dana Hingga Rp7 T untuk Kalian! Kredit Foto: Unsplash/Rawpixel
Warta Ekonomi, Surakarta -

Perusahaan telekomunikasi pelat merah Telkom Group menyiapkan investasi di kisaran US$300 juta-US$500 juta (sekitar Rp4,3 triliun-Rp7,1 triliun) untuk para startup.

Wakil Menteri BUMN, Budi Gunadi Sadikin mengatakan, investasi ke platform digital seperti startup penting untuk keberlanjutan bisnis Telkom di industri telekomunikasi.

"Industri tersebut memiliki pengeluaran modal yang sangat tinggi, itu sebabnya kita perlu beralih dari hanya berinvestasi untuk infrastruktur digital, menjadi ke platform digital juga," kata Budi, dilansir dari KrAsia, Selasa (3/3/2020).

Baca Juga: Karyawan Telkom Meninggal Terindikasi Corona, Erick Geram: Jangan Berspekulasi!

Modal ventura Telkom, Metra Digital Innovation (MDI) Ventures akan mengelola dana tersebut. Pendanaan terbarunya akan ditujukan kepada pertumbuhan dan tahap awal startup.

"Namun, sumber dananya belum diungkapkan," begitu menurut laporan KrAsia.

Umumnya, MDI Ventures mengumpulkan uang dari investor lokal. Mereka mulai menerima investasi asing pada September 2019, tepatnya dari Bank Kookmin asal Korea Selatan.

Tahun lalu, MDI Ventures juga meluncurkan Centauri Fund dengan menggandeng KB Investment Korea Selatan, menyiapkan dana US$150 juta yang siap diinvestasikan untuk startup yang berada di tahap pertumbuhan.

Sampai saat ini, MDI Ventures sudah berinvestasi di 35 perusahaan baru secara global, termasuk Kredivo, Geniee asal Jepang, dan Whispir Australia.

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: