Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Segera ke RS Kalau Miliki Gejala Corona, Biaya Ditanggung Pemerintah Kok

Segera ke RS Kalau Miliki Gejala Corona, Biaya Ditanggung Pemerintah Kok Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP), Ali Mochtar Ngabalin menegaskan bila pemerintah akan menanggung semua biaya perawatan yang dilakukan terhadap masyarakat yang terserang virus corona.

 

”Negara hadir, pemerintah hadir dari anggaran dan pendapatan yang disiapkan," tegasnya, di Jakarta, Minggu (8/3/2020).

 

Baca Juga: Pengumuman! 23 WNI Suspect Corona Masih dalam Pemeriksaan

 

Untuk itu Ia meminta agar masyarakat lebih responsif dalam menghadapi setiap gejala yang mirip dengan virus korona.

Menurutnya, kesadaran masyarakat saat ini masih lemah dalam memeriksakan diri ke rumah sakit ketika menemukan gejala yang mirip dengan covid-19. Hal itu membuat pemerintah kewalahan dalam menyelidiki data pasti kasus korona.

 

"Kesadaran masyarakat (yang masih lemah -red) membuat pemerintah kewalahan. Tidak semua masyarakat sadar kalau batuk atau flu. Biasanya (masyarakat) minum obat dipinggir jalan terus pulang tidur," katanya. 

 

Baca Juga: Tegas Presiden: Jangan Pernah Tutup-Tutupi Corona!

 

Ali Ngabalin menjelaskan bahwa persoalan virus korona merupakan tanggung jawab bersama. Untuk itu kesadaran masyarakat sangat dibutuhkan agar negara tidak lagi kecolongan dalam menangani korona.

 

"Jadi, tanggung jawab melaporkan ke pusat kesehatan atau rumah sakit itu penting," terangnya.

 

Ia juga berharap, masyarakat untuk selalu waspada dan tidak menyepelekan terlebih virus asal Wuhan, Cina itu kini sudah masuk di Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: