Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

AS-China Saling Sikut Soal Corona, Mantan Diplomat Teriak: Ironis, Mereka Telah Ambil Opsi Terburuk!

AS-China Saling Sikut Soal Corona, Mantan Diplomat Teriak: Ironis, Mereka Telah Ambil Opsi Terburuk! Kredit Foto: Redaksi 1
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sikap Amerika Serikat (AS) dan China dalam menghadapi virus corona mendapat penyesalan dari berbagai pihak. Kedua negara dengan ekonomi terbesar di dunia itu tak mampu menujukkan sikap yang diharapkan banyak orang, yakni bekerja sama dalam melawan virus yang telah menelan lebih dari 6.000 korban jiwa. 

Mantan diplomat China yang berspesialisasi dalam urusan AS, An Gang, sangat menyangkan bahwa baik AS maupun China menyia-nyiakan begitu saja kesempatan untuk memperbaiki hubungan yang sejak lama retak akibat sejumlah masalah besar, salah satunya adalah perang dagang.

Baca Juga: Mengulik Cerita di Balik Alunan Musik Rabab Saluang di Jam Gadang

Alih-alih bergandengan tangan mempimpin dunia dalam menghadapi ancaman krisis ekonomi dan kesehatan global akibat virus corona, AS-China justru terkunci dalam persaingan hebat untuk membuktikan mana yang paling memiliki kekuatan.

"Ironisnya, meskipun penyebaran global dari virus corona menciptakan kesempatan langka bagi mereka untuk mengesampingkan perbedaan dan bekerja sama, tidak ada yang tampaknya mengambil (kesempatan) itu,"  tegas An Gang dilansir dari South China Morning Post, Jakarta, Senin (16/03/2020).

Baca Juga: Waduh Kini Kebalik! China Malah Waspada sama Para Wisatawan Mancanegara

Baca Juga: Sebut Kecelakaan Mobil Lebih Mematikan dari Virus Corona, Elon Musk Dikecam Pakar Kesehatan

Ia melanjutkan, dengan hilangnya kesempatan itu, hubungan AS-China telah merosot semakin dalam. Itu artinya, tingkat permusuhan antarkedua negara itu melonjak lebih tinggi dan berdampak pada meluasnya defisit kepercayaan publik.

"Sangat disesalkan, tetapu tidak sepenuhnya mengejutkan. Saya merasa sulit untuk percaya bahwa mereka secara sadar telah memilih opsi terburuk di setiap kesempatan," sambung An.

Ketidakpercayaan antara AS dan China tergambar melalui sikap kedua negara itu dalam proses penguncian Wuhan yang dilakukan oleh China. Tak lama setelah itu, AS langsung mengevakuasi ratusan warganya dari Wuhan dan mendesak warga Amerika untuk tidak melakukan perjalanan ke negara tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: