Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Usai Kena Corona, Operasi Xiaomi Kembali Hingga 80%

Usai Kena Corona, Operasi Xiaomi Kembali Hingga 80% Kredit Foto: KrAsia
Warta Ekonomi, Jakarta -

Xiaomi telah memulai kembali operasi untuk lebih dari 80% dari rantai pasokannya pada hari Kamis setelah wabah virus corona di negara itu, kata presiden Xiaomi. Wang Xiang mengatakan kepada media online briefing bahwa perusahaan itu masih sangat percaya diri di pasar Eropa karena situasi virus di sana bersifat sementara.

Dilansir dari Reuters (19/3/2020), perusahaan mengatakan bahwa Februari merupakan bulan yang penuh tantangan karena pabrik dan kantornya berjuang dengan berbagai persyaratan untuk melanjutkan operasi. Wang mengatakan bahwa pada hari Kamis perusahaan telah membuka kembali lebih dari 1.000 toko di seluruh China.

Baca Juga: Ajang Adu Kecanggihan Ponsel Baru: BlackShark 3, Xiaomi, Lenovo

Perusahaan berencana untuk meluncurkan smartphone 5G unggulan baru, Redmi K30 Pro, pada konferensi pers virtual pada 24 Maret. CEO Xiaomi, Lei Jun, meluncurkan jajaran perangkat baru melalui acara online bulan lalu.

Merek-merek smartphone berjuang keras di bulan Februari ketika virus corona menyebabkan banyak China masuk ke dalam lockdown.

Xiaomi menjual total 6,34 juta perangkat di China, turun 54,7% dari 14 juta pada bulan yang sama tahun lalu, menurut data Akademi Teknologi Informasi dan Komunikasi China (CAICT).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: