Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Desa di Purbalingga Langsung Lockdown Gara-Gara...

Desa di Purbalingga Langsung Lockdown Gara-Gara... Kredit Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
Warta Ekonomi -

Kepala Desa Gunung Wuled, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, Nashirudin Latif, melakukan lokal lockdown atau mengaratina total wilayah setelah ada seorang warga yang dinyatakan positif virus corona atau covid-19. Warga yang dinyatakan positif adalah pemudik dari Jakarta.

Nashirudin menjelaskan, sebelumnya ada satu warga yang baru tiba dari Jakarta mengalami sakit demam tinggi dan harus menjalani perawatan di RSUD Guteng, Purbalingga. Karena kondisinya membaik, pasien pulang ke rumah padahal hasil tes corona belum keluar. Setelah hasil tes swab keluar, pasien tersebut dinyatakan positif corona.

Local lockdown harus dilakukan karena ada lebih dari 90 orang atau 30 kepala keluarga yang berpotensi terpapar virus corona. Mereka ini sebagiannya adalah yang menjenguk pasien saat baru pulang dari rumah sakit. Karena itu, tidak ada warga yang diperbolehkan keluar atau masuk ke dusun itu.

Menurut Nashirudin, agar local lockdown efektif maka saat ini digunakan anggaran desa untuk memasok kebutuhan warga di dusun tersebut. Pendistribusian sembako untuk warga dilakukan dengan menggunakan relawan. 

"Kami meminta penghuni tidak keluar rumah atau melakukan karantina diri. Juga jaga jarak sesama anggota keluarga," kata Nashirudin, Senin, 30 Maret 2020.

Kepala desa menyampaikan, sejumlah pos dari APBD desa digunakan untuk menanggung hidup warga yang harus berdiam diri di rumah.

"Kami pemdes memberikan batuan Rp50 ribu per kepala keluarga per hari dalam bentuk sembako. Total biaya hidup 30 kepala keluarga selama 14 hari diperkirakan mencapai Rp21 juta," katanya.

Menurut Nashirudin, local lockdown ini terpaksa dilakukan setelah hampir sebagian besar warga juga memintanya. Konsultasi telah dilakukan dengan Pemerintah Kabupaten Purbalingga terkait dengan langkah ini.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: