Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Meski Bursa Tokcer Tapi 10 Saham Ini Kena Apes Termasuk Perusahaan Punya Bang Sandiaga

Meski Bursa Tokcer Tapi 10 Saham Ini Kena Apes Termasuk Perusahaan Punya Bang Sandiaga Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 2,02% atau 91,74 poin hingga berakhir di posisi 4.623,42 pada hari ini. Sepanjang hari ini, indeks bergerak dalam jangkauan mulai dari level terendah di 4.531,81 hingga level tertinggi di 4.623,43.

Sejumlah 8,73 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 557.366 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp6,25 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 257 saham naik, 142 saham turun, dan 135 saham lainnya stagnan. 

Dari 142 saham yang anjlok, ada 10 saham yang mengalami penurunan terbesar (top losers) mulai dari PT Sejahtera Anugrahjaya Tbk (SRAJ) hingga PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) perusahaan investasi milik Sandiaga Uno.

Berikut ini daftar 10 saham yang menjadi top losers sepanjang perdagangan hari ini, antara lain:

  1. PT Sejahtera Anugrahjaya Tbk (SRAJ) turun 7% ke Rp186 per saham
  2. PT Grand Kartech Tbk (KRAH) turun 7% ke Rp452 per saham
  3. PT Bank Harda Internasional Tbk (BBHI) turun 6,98% ke Rp80 per saham
  4. PT Perdana Bangun Pusaka Tbk (KONI) turun 6,9% ke Rp460 per saham
  5. PT Pollux Properti Indonesia Tbk (POLL) turun 6,9% ke Rp8.800 per saham
  6. PT Menteng Heritage Realty Tbk (HRME) turun 6,9% ke Rp498 per saham
  7. PT Jasnita Telekomindo Tbk (JSAT) turun 6,9% ke Rp470 per saham
  8. PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) turun 6,8% ke Rp2.970 per saham
  9. PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) turun 6,8% ke Rp438 per saham
  10. PT Apac Citra Centertex Tbk (MYTX) turun 6,7% ke Rp56 per saham

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: