Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bisnisnya Kritis Terinfeksi Corona, ManCity Sunat Gaji Para Pemain hingga Eksekutif

Bisnisnya Kritis Terinfeksi Corona, ManCity Sunat Gaji Para Pemain hingga Eksekutif Kredit Foto: Reuters
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bisnis Manchester City berhenti total selama pandemi virus corona menghantam dunia. Mereka sudah rugi besar akibat kondisi itu dan akan melakukan beberapa skema demi menyelamatkan neraca keuangan klub.

Daily Mail melansir, ManCity terancam kehilangan uang hingga £100 juta atau setara Rp2 triliun akibat pandemi virus corona. Suntikan dana dari pemilik kaya raya, Sheikh Mansour, tak cukup untuk menyelamatkan ManCity dari krisis keuangan.

Alhasil, skema pemotongan gaji akan ditempuh ManCity. Saat ini negosiasi sudah berlangsung.

Baca Juga: Puji Tuhan! Angka Kriminalitas di Masa Pandemi Corona Turun Loh!

Manajer Pep Guardiola setuju gajinya bersama beberapa eksekutif dipotong. Kini, tinggal negosiasi dengan para pemain saja yang diselesaikan.

ManCity harus memotong gaji para pemain, manajer, pelatih, eksekutif, dan ofisial karena harus menyeimbangkan keuangan lantaran mengambil kebijakan tak menerima subsidi pemerintah atas skema cuti akibat virus corona.

Negosiasi diproyeksikan berakhir pekan ini dan ManCity segera mengumumkan berapa besaran gaji yang akan mereka potong

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: