Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Investor Asing Lakukan Net Sell Rp516,19 Miliar

Investor Asing Lakukan Net Sell Rp516,19 Miliar Kredit Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
Warta Ekonomi, Jakarta -

Saham-saham perbankan masih menjadi incaran asing untuk membawa pulang dana. Investor asing meninggal kan pasar saham Indonesia dengan melakukan penjualan (net sell) senilai Rp516,19 miliar. 

 

Dikutip dari data RTI, asing melakukan penjualan terbesar di saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) senilai Rp133,23 miliar, kemudian saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) Rp107,18 miliar dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp61,94 miliar. 

 

Baca Juga: Cabut dari Bank Besar, Asing Pilih Berlabuh ke Saham Milik Konglomerat Seperti Boy Thohir dan HT

 

Head of Research Reliance Sekuritas, Lanjar Nafi mengatakan bahwa saham BMRI, BBRI dan BBCA yang menjadi top net sell value karena adanya beberapa kebijakan yang diambil perbankan.

 

Baca Juga: Tumbang di Siang Bolong, Nasib Saham Mandiri, BRI, dan BCA Bikin Bengong!

 

“Kebijakan perbankan yang baru dimana bunga dibeberapa lini seperti kartu kredit diturunkan,” kata Lanjar, di Jakarta, Senin (27/4/2020). 

 

Pada perdagangan hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)  menguat 0,38% atau 17,08 poin  ke level 4.513,14. Sejumlah 5,99 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 417.319 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp4,86 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 170 saham naik, 216 saham turun, dan 129 saham lainnya stagnan.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: