Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank-bank Sentral Dunia Mulai Serius Hadapi Corona, Pasar Modal Bakal Ceria Lagi

Bank-bank Sentral Dunia Mulai Serius Hadapi Corona, Pasar Modal Bakal Ceria Lagi Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)  menguat 0,38% atau 17,08 poin  ke level 4.513,14 dengan saham-saham sektor infrastruktur naik 1.36%) dan aneka industri 1.30%.

 

“Penguatan IHSG mengikuti sebagian penguatan mayoritas bursa saham Asia karena adanya langkah yang serius dari bank sentral diseluruh dunia dalam menghadap pandemic coronavirus,” kata Head of Research Reliance Sekuritas, Lanjar Nafi, di Jakarta, Senin (27/4/2020). 

 

Baca Juga: IHSG Rebound di Akhir Sesi II

 

Mayoritas bursa saham Asia memang ditutup menguat dengan indeks Nikkei naik 2.71%, TOPIX +1.83%, HangSeng +1.88% dan CSI300 +0.68% naik cukup optimis mengiringi penguatan indeks berjangka di AS. Bank of Japan menghapus batasan pembelian obligasi pemerintah dan meningkatkan ruang lingkup untuk membeli utang perusahaan dan surat berharga.

 

Sementara, Bursa Eropa mengalami penguatan dengan indeks Eurostoxx 1.83%, FTSE 1.35% dan DAX 1.96% naik optimis lebih dari sepersen. 

 

Menurut Lanjar, sejumlah katalis positif dari tingkat kematian akibat pandemic melambat dalam lebih dari sebulan di Spanyol, Italia dan Prancis. Saham Italia berada di antara gainers terbesar dan obligasi berkinerja lebih baik setelah negara menghindari penurunan peringkat hutangnya. 

 

“Selanjutnya yang akan menjadi katalis diantaranya Federal Reserve, BOJ dan Bank Sentral Eropa akan mengumumkan keputusan kebijakan saat pertempuran melawan pandemi berlanjut. Serta beberapa ekonomi utama akan merilis angka PDB,” jelasnya. 

 

Baca Juga: Cabut dari Bank Besar, Asing Pilih Berlabuh ke Saham Milik Konglomerat Seperti Boy Thohir dan HT

 

Ia mengungkapkan bahwa secara teknikal IHSG diperkirakan akan bergerak menguat berbatas pada perdagangan selanjutnya. Dimana, support resistance 4441-4588. 

 

“Saham-saham yang masih dapat dicermati secara teknikal diantaranya ADRO, ANTM, ASII, BSDE, CTRA, INKP, JPFA, LPKR, dan TLKM,” pungkasnya. 

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: