Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Nasihat Ahok: Jangan Sampai Tetangga Kita Kehabisan Sembako

Nasihat Ahok: Jangan Sampai Tetangga Kita Kehabisan Sembako Kredit Foto: Viva
Warta Ekonomi -

Negara-negara di dunia, termasuk Indonesia saat ini sedang menghadapi penanganan dan pencegahan terhadap penularan virus corona atau Covid-19. Khusus rakyat Indonesia, harus tetap semangat menghadapi wabah dari Wuhan tersebut.

Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mengimbau kepada masyarakat agar mengikuti imbauan dan aturan pemerintah terkait penanganan pencegahan penyebaran wabah Covid-19, seperti harus menjaga jarak.

Kemudian, kata Ahok, biasakan pola hidup bersih dan jangan pernah menganggap enteng atau anggap remeh bahwa seolah-olah virus ini tidak apa-apa sehingga memperbolehkan keluarga, teman untuk datang ke rumah.

"Situasi seperti ini kita harus tetap punya harapan," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Selanjutnya, Ahok mengatakan masyarakat jangan pernah merasa sendiri di tengah pandemi ini. Makanya, kata dia, Pertamina membuka aplikasi jangkau untuk menolong antarsesama jika ada yang mengalami kesulitan.

"Bisa saja keluarga, tetangga, teman kita kehabisan sembako, tapi kita tidak mampu menolongnya. Nah, disitu kita buka suatu aplikasi untuk orang melaporkan, lalu nanti orang yang ingin menyumbangkan bisa menyumbang," ucapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: