Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bos Garuda Niat Bagi-bagi Tiket Gratis Usai Covid-19 Berakhir

Bos Garuda Niat Bagi-bagi Tiket Gratis Usai Covid-19 Berakhir Kredit Foto: Unsplash/Yulia Agnis
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pandemi Virus Corona atau Covid-19 sangat berdampak pada berbagai industri, termasuk industri pariwisata dan penerbangan. Garuda Indonesia sedang menyiapkan berbagai strategi untuk kembali meningkatkan minat masyarakat untuk bepergian saat pandemi ini telah berakhir.

Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk Irfan Setiaputra mengaku siap mengalokasikan kursi gratis di penerbangan GA bagi penumpang. Ide ini diungkapkan dalam diskusi santai dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio beberapa waktu lalu.

"Saya diskusi lewat telepon kalau ini sudah berlalu, apa yang ingin kita lakukan hari pertama. Apa yang akan kita coba tawarkan ke warga Indonesia untuk travelling,” kata Irfan dalam diskusi virtual dikutip Selasa (5/5/2020).

Baca Juga: Irfan Setiaputra Bilang 25.000 Karyawan Garuda Bisa Selamat dari PHK, Asalkan Ada. . . .

"Saya bilang sama beliau, saya mau kok ngasih kursi gratis 25 tempat duduk setiap terbangnya pesawat GA di bulan pertama supaya orang jadi ingin bepergian," tambahnya.

Meski begitu, Irfan mengaku rencana itu belum serius dan masih harus dibicarakan. Namun, berbagai insentif harus diberikan untuk warga Indonesia karena tidak hanya penting bagi industri, tetapi juga penting bagi masyarakat untuk keluar dari rumah pergi ke tempat wisata atau berkunjung ke keluarga.

"Kita harus berpartisipasi aktif di hari pertama Covid-19 berlalu dengan memberi insentif. Jadi jangan terlalu memikirkan hal yang pusing terus. Jadi, dimunculkan rasa saling bergembira, saling membantu teman, mengunjungi keluarga yang selama berapa bulan ini cuma bisa video call," ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: