Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jiayou! Rupiah Menang atas Dolar AS dan Mata Uang Asia

Jiayou! Rupiah Menang atas Dolar AS dan Mata Uang Asia Kredit Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Warta Ekonomi, Jakarta -

Nilai tukar dolar AS bergerak variatif dengan kecenderungan menguat pada perdagangan spot akhir pekan ini, Jumat (15/05/2020) lantaran dibayang-bayangi oleh kandasnya harapan atas suku bunga negatif.

Dolar AS masih dapat unggul atas dolar Australia, euro, poundsterling, dolar New Zealand, dolar Kanada, yen, dolar Singapura, dan dolar Taiwan. Sementara itu, dolar AS bergerak melemah di hadapan baht, dolar Hong Kong, yuan, dan rupiah.

Baca Juga: Keputusan Sudah Bulat, Jerome Powell Ogah Wujudkan Harapan Donald Trump: Tak Masuk Akal

Perlu diketahui, di antara mata uang yang unggul atas dolar AS, rupiah mencetak apresiasi tertinggi, khususnya di tingkat regional Asia. Terhitung sampai dengan pukul 09.30 WIB, rupiah menguat tipis 0,11% ke level Rp14.868 per dolar AS.

Baca Juga: Ajaib! The Fed Bikin Global Patah Hati Berjamaah, Tapi Dolar AS dan Asia Malah Tunduk ke Rupiah!

Beberapa saat sebelumnya, rupiah mampu membuat dolar AS terpojok hingga ke level Rp14.844. Performa rupiah juga terbilang mumpuni di hadapan dolar Australia (0,33%), euro (0,11%), dan poundsterling (0,28%). 

Kemudian, rupiah mendapat kemenangan mutlak di hadapan mata uang Asia dengan unggul atas won (0,33%), ringgit (0,26%), dolar Singapura (0,22%), yen (0,15%), baht (0,15%), dolar Taiwan (0,14%), yen (0,13%), dolar Hong Kong (0,10%), dan yuan (0,05%).

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: