Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jadi Decacorn Berkat Fortnite, Ini Sepak Terjang Epic Games yang Heboh Gratiskan GTA V

Jadi Decacorn Berkat Fortnite, Ini Sepak Terjang Epic Games yang Heboh Gratiskan GTA V Kredit Foto: Unsplash/Hardik Sharma
Warta Ekonomi, Jakarta -

Epic Games, Inc adalah sebuah perusahaan pengembangan perangkat lunak dan video game yang berbasis di Cary, Carolina Utara. Perusahaan tersebut didirikan oleh Tim Sweeney dengan nama Potomac Computer Systems pada 1991, yang aslinya terletak di kampung orangtuanya di Potomac, Maryland.

Nama Epic Games naik daun berkat membuat salah satu game terpopuler di dunia, Fortnite. Pada tahun 2018, Techcruch Epic Games berhasil mencetak laba sebesar USD 3 miliar atau setara Rp42 triliun. Kepopuleran game ini juga telah membuat nilai perusahaan mencapai USD15 miliar atau setara Rp214 triliun.

Baca Juga: Gim GTA V Bakal Bisa Diunduh Gratis, Benarkah Itu, Epic Games?

Berkat itu, Epic Games kini sudah menyandang status decacorn, yakni startup yang memiliki valuasi di atas USD 10 miliar.

Fortnite adalah game freemium atau gratis untuk dimainkan tetapi untuk item-item tertentu harus berbayar. Game ini telah mempopulerkan kategori battle royale bersama dengan Player Unknown Battle Ground (PUBG).

Berdiri pada tahun 1991, awalnya startup ini kurang mendulang sukses. Namun seiring bertumbuhnya pengguna dan kegemaran orang bermain game, maka bisnis mereka pun terus tumbuh.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: