Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Raih Pendanaan, Startup GandengTangan Siap Perkuat Usaha Mikro di Tengah Pandemi Covid-19

Raih Pendanaan, Startup GandengTangan Siap Perkuat Usaha Mikro di Tengah Pandemi Covid-19 Kredit Foto: GandengTangan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Di bulan April 2020, startup pionir crowdlending, GandengTangan resmi mendapatkan pendanaan investasi dari PT Bahana Artha Ventura (BAV), perusahaan modal ventura Indonesia dari Grup Perusahaan BAHANA (Persero), dengan nilai yang tidak disebutkan. Selain BAV, Grup Perusahaan BAHANA juga menaungi perusahaan investasi lainnya, seperti Bahana Sekuritas dan Bahana TCW Investment Management.

Meski berada di tengah pandemi Covid-19, CEO GandengTangan, Jezzie Setiawan, mengatakan bahwa GandengTangan dan BAV optimis memulai langkah bersama dalam mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Indonesia agar bisa tetap berkembang melalui platform GandengTangan.

Baca Juga: Fintech Pintek Kantongi Pendanaan Tahap Awal dari Accion

"Pada masa pandemi Covid-19 ini, pelaku usaha mikro menjadi salah satu sektor yang terkena dampaknya. Melalui pendanaan ini, GandengTangan akan menggenjot pendanaan UMKM Indonesia agar tumbuh kembali sebagai sektor ketahanan ekonomi nasional dan siap melakukan eksplorasi ke beberapa daerah yang belum kami layani," ungkap Jezzie Setiawan.

Sebagai perusahaan teknologi finansial (tekfin) yang berhubungan langsung dengan para pelaku usaha mikro, GandengTangan memiliki misi untuk melayani para pelaku usaha mikro yang belum terlayani. Hal ini selaras dengan perjalanan BAV dalam mengembangkan sektor riil melalui pembiayaan kepada UMKM.

Bersama dengan BAV, GandengTangan akan mengalokasikan pendanaan baru ini untuk memperluas jaringan melalui koperasi dan Baitul Maal wat Tamwil (BMT), serta melakukan ekspansi ke berbagai daerah untuk menjangkau seluruh Indonesia melalui Perusahaan Modal Ventura Daerah (PMVD). Pendanaan ini juga akan digunakan GandengTangan untuk memperbanyak kemitraan dengan platform online dan memberikan pembiayaan untuk usaha mikro berbasis online. Dengan begitu, makin banyak pelaku usaha mikro memiliki kesempatan untuk mendapatkan pembiayaan modal bagi usahanya.

Sepanjang tahun 2019, GandengTangan telah menyalurkan pinjaman dana lebih dari Rp14 miliar kepada 3.500 pengusaha mikro Indonesia yang digalang dari 19.000 pendana terdaftar. Di bulan November tahun lalu, GandengTangan terpilih sebagai salah satu pelaku ekonomi kreatif yang mendapat dana insentif dari Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) tahun 2019.

Di tahun yang sama, GandengTangan juga mendapat dukungan dana dari UNCDF (United Nations Capital Development Fund), salah satu lembaga PBB yang fokus dalam inklusi keuangan, dan dari DBS Foundation Singapura yang fokus mengembangkan kewirausahaan sosial di Asia dan difasilitasi oleh Bank DBS Indonesia.

Sejauh ini, platform tekfin ini telah menjalin kerja sama dengan beberapa Baitul Maal wat Tamwil (BMT) di Pulau Jawa dan Bank Sulselbar untuk bisa menjangkau lebih banyak pengguna dan mengembangkan perekonomian mikro Indonesia. Upaya lain yang telah dilakukan GandengTangan adalah menghadirkan produk terbaru, yakni GandengKios. Produk ini merupakan inventory financing yang memberikan pembiayaan nontunai atau berupa barang.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: