Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Astra Life Bayar Klaim Nasabah Terindikasi Covid-19 Rp3 Miliar

Astra Life Bayar Klaim Nasabah Terindikasi Covid-19 Rp3 Miliar Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Astra Aviva Life (Astra Life) mengungkapkan bahwa pihaknya telah membayarkan klaim nasabah yang terindikasi Covid-19 senilai lebih dari Rp3 miliar per 18 Mei 2020. Klaim tersebut juga dibayarkan kepada nasabah terindikasi virus corona yang meninggal dunia.

Jumlah pembayaran klaim di Mei ini meningkat dua kali lipat dari total klaim yang telah dibayarkan di bulan sebelumnya. Klaim yang dibayarkan di pertengahan Mei tersebut termasuk pertanggungan atas manfaat klaim kesehatan dan manfaat tutup usia dari nasabah Astra Life di area Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Sumatera Utara.

Direktur Astra Life, Windawati Tjahjadi mengatakan bahwa pandemi Covid-19 menjadi tantangan tersendiri bagi Astra Life dan nasabah. Astra Life memahami timbulnya kecemasan dan kekhawatiran masyarakat terhadap pandemi ini.

Baca Juga: Bayar Klaim Covid-19, Astra Life Kuras Lebih dari Rp1,5 Miliar

Astra Life memastikan jika ada nasabah yang terinfeksi virus Corona, akan membayarkan klaim sesuai manfaat dan ketentuan polis yang dimiliki nasabah.

"Kami menyediakan produk perlindungan kesehatan dan jiwa yang memberikan perlindungan menyeluruh termasuk untuk penyakit Covid-19. Nasabah dapat melakukan klaim sesuai manfaat dan ketentuan polisnya," ujar Windawati.

Di sisi lain, pandemi yang terjadi ini membuat Astra Life lebih mengoptimalkan teknologi digital dalam memasarkan produk asuransi dan layanan kepada nasabah, termasuk konsultasi dengan dokter melalui layanan digital.

"Menanggapi kondisi tersebut Astra Life menggandeng aplikasi Halodoc dengan membuka layanan reimbursement atas konsultasi dan pembelian obat-obatan terkait Covid-19 untuk nasabah asuransi kesehatan kumpulan (grup)," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: