Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Perubahan Teknologi Keamanan Gedung di Era New Normal

Perubahan Teknologi Keamanan Gedung di Era New Normal Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sejak pandemi Covid-19, standar keamanan sebuah bangunan atau gedung kini telah berubah. Tidak hanya aman dari tindak kejahatan, namun juga aman dari bakteri dan virus penyebab penyakit. Perumahan, gedung perkantoran, pusat perbelanjaan, dan tempat-tempat umum saat ini perlu memperhatikan keamanan dari sisi kesehatan.

Perkembangan teknologi keamanan mempermudah penerapan standar keamanan baru terkait pandemi Covid-19. Sebagai contoh, pemeriksaan suhu di lobi gedung dapat dilakukan dengan mudah dan cepat dengan teknologi Thermal Detection. Pengunjung bisa tetap aman dan nyaman dengan teknologi touchless. Mereka tidak perlu menyentuh langsung saat akan membuka pintu atau melakukan pembayaran.

"Pencegahan penyebaran Covid-19 ini salah satunya, mencegah sentuhan atau touchless. Saat ini, teknologi tanpa sentuhan dapat diterapkan mulai dari lingkungan tempat tinggal, gedung perkantoran hingga tempat umum seperti pusat perbelanjaan atau mal," ujar Ivan Sie, ICT & IoT Specialist Consultant dalam webinar yang digelar Datascrip, Selasa (16/6/2020).

Baca Juga: Mengejutkan, Huawei Akhirnya Kalahkan Samsung

Menurut Chandra Wirapati, Security & Risk Consultant, setiap orang dituntut untuk beradaptasi dengan cara kerja yang baru, dengan tata cara dan tata krama yang baru dan segala kenormalan yang baru. Perencanaan keamanan tidak boleh mengabaikan bahwa dalam proses adaptasi ini bisa saja muncul ancaman dan kerentanan baru yang bisa menimbulkan risiko-risiko yang belum ada sebelumnya.

"Kebutuhan akan ruang yang lebih besar karena protokol physical distancing jelas menjadi tantangan baru dalam perencanaan keamanan karena harus mempertimbangkan penambahan ruang atau pengurangan kepadatan," ujarnya.

Penerapan normal baru untuk menjaga aktivitas perekonomian harus diiringi dengan protokol kesehatan, termasuk penerapan standar keamanan baru dari gedung atau bangunan untuk mencegah terjadinya penularan Covid-19.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: