Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sulsel Jadi Provinsi Penyumbang Kasus Covid-19 Terbanyak

Sulsel Jadi Provinsi Penyumbang Kasus Covid-19 Terbanyak Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Untuk pertama kalinya dalam sepekan terakhir, Sulawesi Selatan (Sulsel) mencatatkan diri sebagai provinsi penyumbang terbanyak kasus baru positif corona (Covid-19) di Indonesia. Padahal biasanya Jawa Timur (Jatim) yang tertinggi.

Berdasarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, penambahan kasus baru positif corona di Sulsel mencapai 207 atau meningkat dari 3.366 menjadi 3.573 per hari ini, Jumat (19/6/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulsel Ichsan Mustari mengatakan, penyebab banyaknya penambahan kasus baru di wilayahnya adalah karena memang sedang gencar dilakukan tes Covid-19.

"Perlu saya sampaikan itu juga karena upaya agresif testing yang dilakukan, makanya terjadi peningkatan, termasuk dibeberapa kabupaten terutama di Luwu Timur," katanya, Jumat, (19/6/2020) sebagaimana dikutip dari Okezone.

Baca Juga: Buat Eropa, Perang Teknologi Amerika-China Lebih Bahaya dari Corona! Bagai Makan Buah Simalakama

Ia menjelaskan, selain itu pihaknya juga turun langsung ke Luwu Timur yang menjadi salah satu daerah dengan penyebaran Covid-19 yang tinggi saat ini di Sulsel.

"Kemarin saya dengan tim ahli juga datang ke Luwu Timur untuk melihat apa yang mereka lakukan, memang peningkatan tinggi itu karena testing gencar di sana," katanya.

Untuk penanganan lebih lanjut di Luwu Timur, sudah disiapkan tempat isolasi mandiri yang memisahkan pasien positif dan PDP.

"Di sana pemilahannya sudah bagus, kita berharap bisa segera ditekan karena cepat mendeteksi yang positif," lanjutnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: