Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

2019, Laba Bersih Allianz Life Tumbuh Double Digit

2019, Laba Bersih Allianz Life Tumbuh Double Digit Kredit Foto: Allianz Life
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) mencatatkan Gross Weighted Premium (GWP) sebesar Rp13,2 triliun atau tumbuh sebesar 23,8% di 2019 dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Jalur distribusi keagenan dan bancassurance menjadi kontributor utama untuk perolehan premi ini. Seiring dengan pertumbuhan GWP, perusahaan membukukan laba bersih (Net Income) sebesar Rp1,18 triliun, atau meningkat 48,7% dibandingkan dari 2018.

"Melalui strategi jalur multi-distribusi, kami percaya kami mampu menyediakan solusi utama dalam berasuransi dan layanan yang lebih mudah diakses nasabah. Nasabah kami harus memiliki pengalaman berasuransi yang unik dan mengesankan, mulai dari proses pengajuan polis sampai yang terpenting, saat pengajuan klaim," kata Joos Louwerier, Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia (23/6/2020).

Baca Juga: Sepanjang 2019, Allianz Utama Bukukan Pendapatan Premi Rp1,2 triliun

Allianz Life telah membayarkan sebanyak lebih dari 262.000 klaim dan manfaat sebesar Rp7,8 triliun atau meningkat sebesar 14,2% dari 2018.

Komitmen ini merepresentasikan kondisi kesehatan keuangan perusahaan, yang salah satu indikatornya dilihat dari tingkat rasio kecukupan modal atau Risk-Based Capital Ratio (RBC) di posisi 340% per Desember 2019.?

Berdasarkan data laporan AAJI di kuartal IV-2019, Allianz Life mencatatkan pertumbuhan Weighted New Business Premium?sebesar 18,2%, atau di atas pertumbuhan pasar rata-rata sebesar 11,1%.

Di sisi angka Total Weighted Premium, Allianz Life juga bertumbuh sebesar 20,7%. Angka tersebut juga di atas pertumbuhan pasar rata-rata sebesar 7,6%. Allianz Life pun menempati peringkat satu untuk jalur distribusi digital atau e-commerse dengan pertumbuhan GWP sebesar 72% sampai akhir tahun 2019.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: