Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Corona Selimuti Dunia, 12 Negara Ini Nihil Kasus

Corona Selimuti Dunia, 12 Negara Ini Nihil Kasus Kredit Foto: (Foto/Reuters)
Warta Ekonomi, Jakarta -

Virus SARS-CoV-2 penyebab Covid-19 yang pertama kali ditemukan di pasar tradisional di China Desember lalu telah meluas ke berbagai negara di dunia dan menyebabkan pandemi global. Virus yang menyerang sistem pernapasan manusia itu hingga kini sudah menginfeksi lebih dari 9 juta penduduk dunia.

Pada Maret lalu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) secara resmi mengumumkan bahwa Covid-19 sebagai pandemi global. Hingga Kamis, 25 Juni 2020, tercatat sudah ada 215 negara di dunia yang melaporkan adanya kasus Covid-19.

Baca Juga: Yang Benar Aja! 390 Ribu Orang di Amerika Latin Bisa Tewas Gegara Covid-19?

Para ilmuwan, otoritas kesehatan, dan pemerintah di seluruh dunia telah mendorong warga negaranya untuk melakukan jarak fisik dan menghindari keluar rumah kecuali untuk kegiatan yang mendesak.

Lalu hingga saat ini berapa negara yang belum ditemukan adanya kasus Covid-19?

Dilansir dari berbagai sumber, setidaknya ada 12 negara dan teritori yang belum ditemukan kasus Covid-19. Berikut ini daftarnya:

1.  Kiribati;

2.  Marshall Island;

3.  Micronesia;

4.  Nauru;

5.  Korea Utara;

6.  Palau;

7.  Samoa;

8.  Solomon Islands;

9.  Tonga;

10.  Turkmenistan;

11.  Tuvalu;

12.  Vanuatu.

Virus ini pun tak membuat benua Antartika terdampak. Hal ini karena di sana tidak terdapat populasi manusia permanen.

Sementara, Korea Utara hingga kini belum melaporkan satu pun kasus Covid-19. Di Korea Utara sendiri sudah diberlakukan karantina dan pembatasan sejak awal tahun sampai sekarang. Penerbangan dan kereta api berhenti beroperasi, sekolah dan universitas diliburkan, warga asing yang ada di wilayahnya diwajibkan melakukan karantina 30 hari, termasuk para diplomat.

Untuk diketahui, hingga pagi ini kasus Covid-19 di dunia sudah mencapai 9.542.451 kasus. Dari data tersebut diketahui ada 3.812.389 kasus rawatan sedang dan 58.092 kasus rawatan berat atau kritis.

Kasus meninggal akibat Covid-19 di dunia sudah tercatat sebanyak 485.280 kasus, sedangkan pasien sembuh dari virus corona di dunia ini dilaporkan sebanyak 5.186.690.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: