Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Prepaid Expense?

Apa Itu Prepaid Expense? Kredit Foto: Unsplash/Rawpixel
Warta Ekonomi, Jakarta -

Prepaid Expense adalah biaya dibayar di muka yang menjadi jenis aset pada neraca yang dihasilkan dari bisnis yang melakukan pembayaran di muka untuk barang atau jasa yang akan diterima di lain waktu.

Dilansir dari Investopedia di Jakarta, Jum'at (17/7/2020) prepaid expense atau biaya dibayar di muka pada awalnya dicatat sebagai aset, tetapi nilainya dikeluarkan dari waktu ke waktu ke dalam laporan laba rugi. Tidak seperti pengeluaran konvensional, bisnis akan menerima sesuatu yang bernilai dari biaya prabayar selama beberapa periode akuntansi.

Baca Juga: Apa Itu Refinancing?

Perusahaan melakukan pembayaran di muka untuk barang atau jasa seperti peralatan kantor yang disewa atau perlindungan asuransi yang memberikan manfaat terus menerus dari waktu ke waktu. Barang atau jasa semacam ini tidak dapat dibebankan segera karena biayanya tidak akan sejalan dengan manfaat yang timbul seiring waktu dari penggunaan aset.

Menurut prinsip akuntansi yang diterima secara umum (GAAP), pengeluaran harus dicatat dalam periode akuntansi yang sama dengan manfaat yang dihasilkan dari aset tersebut. Misalnya, jika mesin foto copy besar disewa oleh perusahaan untuk jangka waktu dua belas bulan, perusahaan mendapat manfaat dari penggunaannya selama periode waktu penuh.

Mencatat pembayaran dimuka untuk sewa sebagai beban di bulan pertama tidak akan mencocokkan pengeluaran dengan pendapatan yang dihasilkan dari penggunaannya. Oleh karena itu, harus dicatat sebagai biaya dibayar di muka (prepaid expense) dan dialokasikan untuk pengeluaran selama dua belas bulan penuh.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: