Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tel Aviv Berdarah, Oposisi Minta Netanyahu Bertanggung Jawab

Tel Aviv Berdarah, Oposisi Minta Netanyahu Bertanggung Jawab Kredit Foto: Reuters/Ronen Zvulun
Warta Ekonomi, Tel Aviv -

Pemimpin oposisi Israel, Yair Lapid menuduh Perdana Menteri Benjamin Netanyahu memimpin negara itu ke dalam perang saudara. Hal ini sehubungan dengan adanya kekerasan dalam aksi demonstrasi di Tel Aviv.

"Kekerasan dan darah yang tumpah kemarin di Tel Aviv ada di tangan Bibi dan utusannya," kata Lapid dalam sebuah pernyataan, merujuk pada Netanyahu, seperti dilansir Anadolu Agency pada Kamis (30/7/2020).

Baca Juga: Tuntut Benjamin Netanyahu, Ribuan Orang Demo di Israel

Lapid, yang memimpin partai Yesh Atid, memperingatkan bahwa provokasi terhadap demonstran dapat menyeret Israel ke dalam perang saudara dan dia mengkritik kegagalan Netanyahu untuk menjelaskan serangan terhadap demonstran.

“Siapa pun yang menabur hasutan akan menerima darah. Menyerukan demonstran untuk menyebarkan penyakit, dan menghasut terhadap warga sipil yang memprotes, memimpin Israel ke dalam perang saudara," ujarnya.

"Kami berada di malam tanggal 9 Av dan masalah kami adalah bahwa salah satu pembenci terbesar di Israel duduk di Kantor Perdana Menteri,” sambungnya.

Sementara itu, Menteri Pertahanan Israel, Benny Gantz juga mengatakan para penyerang demonstran harus ditangkap dan dihukum. 

"Tidak ada yang akan membungkam protes di Israel selama kita di sini," katanya di Twitter.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: