Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Reni Marlinawati Meninggal, Bagaimana Posisi Calon Bupati?

Reni Marlinawati Meninggal, Bagaimana Posisi Calon Bupati? Kredit Foto: Antara/Reno
Warta Ekonomi, Jakarta -

Meninggalnya Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) , Reni Marlinawati membawa duka sangat dalam bagi PDI Perjuangan. 

Reni adalah calon bupati Sukabumi yang dipasangkan dengan Sirojudin di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2020. Pasangan Cabup dan Cawabup ini diusung oleh PPP dan PDI Perjuangan. Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Organisasi dan Keanggotaan, Sukur H Nababan mengatakan, PDI Perjuangan tetap konsisten bersama dengan PPP di Pilkada Sukabumi.

"Koalisi tetap solid. PDI Perjuangan tinggal menunggu keputusan dari PPP siapa calon yang akan diusung di Sukabumi. Partainya tetap konsisten bergandeng tangan dengan partai berlambang kabah ini di Pilkada Sukabumi," ujar Sukur di Jakarta, Senin (10/8).

Baca Juga: Istri Dubes Belanda Meninggal Akibat Ledakan Beirut

Sukur menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafafnya, Reni pada Jumat  (7/8) siang.

"Reni adalah sahabat saya di DPR. Beliau adalah sosok wanita hebat, baik, cerdas dan konsisten dalam perjuangannya. Semoga tenang disisi tuhan yang maha esa," doa Sukur untuk sahabat seperjuangannya itu.

Sukur juga menyampaikan, bawah partainya akan mengumumkan paslon kepala daerah gelombang tiga besok, Selasa (11/8).

"Ketua Umum Megawati Soekarnoputri yang langsung mengumumkan nama nama paslon kepala daerah secara virtual. Ada 75 paslon, termasuk paslon di Medan," kata Sukur tanpa menyebutkan siapa calon yang diusung PDI Perjuangan di Medan.

Diketahui,  Reni Marlinawati meninggal dunia di usia ke-47 karena serangan jantung. Reni meninggal dunia setelah kondisinya memburuk saat akan menghadiri rapat di kantor DPP PPP.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: