Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Empat Pemain Chelsea Dinyatakan Positif Corona

Empat Pemain Chelsea Dinyatakan Positif Corona Kredit Foto: Twitter/@ChelseaFC
Warta Ekonomi, Jakarta -

Chelsea diterpa kabar buruk jelang memulai kompetisi Liga Inggris 2020-2021. Sejumlah pemain mereka dilaporkan telah terpapar virus Corona dan beberapa yang lainnya tengah menjalani karantina mandiri.

Berdasarkan laporan Goal Internasional, Kamis 27 Agustus 2020, setidaknya ada delapan Chelsea yang terpaksa menjalani karantina mandiri. Bahkan empat diantara mereka telah dinyatakan positif terpapar Covid-19.

Baca Juga: Kabar Duka, Paul Pogba Positif Corona!

Laporan tersebut juga mengatakan bahwa Mason Mount, Tammy Abraham, Christian Pulisic, dan Fikayo Tomori adalah empat pemain yang menjalani isolasi mandiri. Namun, belum diketahui apakah mereka keempat pemain yang dinyatakan positif virus Corona.

Sebab seperti diketahui, keempat pemain tersebut baru saja menjalani perjalanan liburan dari Yunani. Sehingga keempat pemain tersebut memiliki kemungkinan hanya mengikuti pedoman pemerintah Inggris yang mewajibkan orang-orang menjalani isolasi mandiri setelah berpergian dari luar negeri.

Terlepas dari itu, Chelsea akan kehilangan delapan pemain untuk jelang melakoni kompetisi musim 2020-2021 pada pertengahan September 2020. Hal ini bisa membuat rencana Chelsea untuk menjalani pramusim menjadi kacau.

Belum lagi, Mout dan Abraham telah mendapat panggilan dari Gareth Southgate untuk bergabug ke Timnas Inggris. Keduanya dipersiapkan untuk melakoni laga UEFA Nations League pada September 2020 mendatang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: