Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Virtualevent.id, Solusi Pameran Secara Virtual

Virtualevent.id, Solusi Pameran Secara Virtual Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Virtualevent.id, aplikasi event virtual kenalkan fitur lengkap yang membantu pelaku industri, khususnya penyelenggara event agar dapat menyelenggarakan event secara virtual dengan cara yang mudah digunakan, efektif dan efisien terutama di masa Pandemi COVID-19.

“Pelaku industri harus adaptif dengan kondisi saat ini dan menggunakan kreativitas dalam menghadapai tantangan. Hanya yang kreatif, mampu melihat peluang yang ada, meningkatkan kompetensi dan cerdik berimprovisasi yang bisa bertahan,” ujar Yoris Sebastian, Founder and Creative Thinker of OMG Consulting dalam webminar, Rabu (9/9).

Menurut Jefferson Loren, Founder and CEO PT Activate Asia, ditingkat internasional semua acara kini sudah beralih ke digital termasuk pameran produk dan  jasa. "Mampu memindahkan consumer experience ke digital kini adalah permintaan pasar yang harus ditangkap. Bagi para penyelenggara acara seperti kami, dukungan penggunaan teknologi sangatlah dibutuhkan, mengingat kegiatan teknologi adalah hal baru dan terus berubah dengan cepat.” 

Virtualevent.id merupakan aplikasi karya anak bangsa, menggunakan Bahasa Indonesia  didukung kantor dan tim di Indonesia sehingga lebih siap dan cepat dalam kordinasi. "Virtualevent.id memungkinkan penyelenggara acara membuat konferensi, kongres, pameran secara digital. Webinar secara langsung, digital konten dan live chat juga dapat menambah pengalaman bagi konsumen dalam berinteraksi secara langsung walau dalam format digital," kata Jul Darmawan, CEO virtualevent.id.

Lananjutya, Virtualevent.id memberikan solusi menyeluruh mulai dari Persiapan Acara (pre event) yaitu menyediakan landing page yang dapat disesuaikan dengan konsep acara dan kebutuhan client, Saat Acara (on the event) yaitu menyediakan live chat, live webinar, aplikasi virtual intuitif dan layanan bantuan (information center), Setelah Acara (Post Event) yaitu memberikan laporan dan analisa berdasar data valid. Bahkan laporan kegiatan juga dapat dilakukan secara langsung (real time) sehingga memungkinkan penyelenggara acara melakukan penyesuaian program bagi klien brand/korporatnya.

“Virtual event.id memastikan para penyelenggara acara akan mampu menyelenggarakan acara digitalnya sendiri, dibantu oleh tim ahli dari kami. Harapannya industri kreatif Indonesia kembali berputar secara aktif dan kita semua menjadi lebih maju dalam hal penyelenggaraan acara,” tutup Jul Darmawan.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Bagikan Artikel:

Berita Terkait